Helo Indonesia

Kerap Menjadi Langganan Banjir, Kali Semongol Yang Melintasi Kawasan Kalideres dan Kamal Muara Dikeruk dan Dilebarkan

Aris Mohpian Pumuka - Nasional -> Peristiwa
Jumat, 28 Juni 2024 22:13
    Bagikan  
Kali Semongol
heloindonesia

Kali Semongol - Pj Gubernur Heru bersama Gibran meninjau proyek pengerukan Kali Semongol, Jakarta Barat.

JAKARTA, HELOINDONESIA.COM - Kawasan di Tegal Alur, yang berada di Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat,  dan Kamal Muara, Jakarta Utara, merupakan wilayah langganan banjir. Beberapa upaya telah dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, antara lain dengan melakukan pengerukan dan pelebaran Kali Semongol yang melewati dua kawasan tersebut.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, pihaknya melakukan pengerukan Kali Semongol untuk mengatasi banjir di Tegal Alur dan Kamal Muara, Kecamatan Kalideres, Jakarta Barat. Pengerukan dilakukan Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat berbarengan dengan pembangunan saluran penghubung (PHB) Kamal Benda.

"Kedua tindakan tersebut ditujukan untuk mengurangi dan mencegah banjir di wilayah Tegal Alur dan Kamal, Kecamatan, Kalideres, Jakarta Barat. Semoga yang kemarin banjir sudah bisa berkurang dan nanti ditambah pompa di Kamal,” kata Heru usai meninjau pengerukan Kali Semongol di Tegal Alur, Kalideres, Jumat (28/6/2024).

Dia katakana, dengan proyek tersebut guna memastikan aspek kesejahteraan warga dengan menjamin keamanan lingkungan dari resiko banjir dan kenyamanan tempat tinggal.

Baca juga: Pj. Gubernur Lampung Berikan Sanksi Tegas Bagi ASN di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung, Jika Terbukti Melakukan Judi Online.

Dalam kunjungan tersebut, Pj Gubernur Heru juga mengunjungi rumah warga yang telah mendapat bantuan rehab atas nama Suinah, warga RT 02/04, Qomariah dan Hapidin. Selain itu, Pemprov DKI juga memberi bantuan pada  masjid dan Yayasan Pendidikan Nurul Islam.

Heru menyebut, dalam proyek tersebut Suku Dinas SDA Jakarta Barat (Jakbar) mengerahkan alat berat berupa empat ekskavator amfibi dan dua ekskavator "long arm". Nantinya juga akan dilanjutkan proses sheet pile (dinding penahan untuk memperkuat konstruksi).

Dalam kesempatan tersebut, Pj. Gubernur Heru bersama wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka turut membagikan seribu paket sembako untuk warga. Sembako itu terdiri dari lima kilogram beras, satu liter minyak goreng dan 10 bungkus mie instan.

"Kami bersyukur, bersinergi bersama Yayasan Buddha Tzu Chi menghasilkan sesuatu yang dibutuhkan masyarakat. Kami bersyukur warga semakin terbantu dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari," ujar Heru.

Baca juga: Dampak Gangguan PDN, Imigrasi dan Lembaga Pendidikan Paling Banyak Terimbas, Para Diaspora Siap-siap Dideportasi