Helo Indonesia

Rapor Pelatih Arema Fernando Valente Hingga Akhir Tahun 2023, Seperti ini Prestasi yang Didapat Singo Edan

Selasa, 2 Januari 2024 08:26
    Bagikan  
RAPOR FERNANDO
arema official

RAPOR FERNANDO - Catatan prestasi Arema FC bersama pelatih Fernando Valente hingga akhir Tahun 2023.

HELOINDONESIA.COM - Di awal tahun 2024 posisi Arema masih berada di zona degradasi klasemen sementara Liga 1 2023/2024, Selasa (2/1/2024).

Untuk mengeluarkan posisi Arema, pelatih Fernando masih harus bekerja keras di putaran kedua Liga 1 Indonesia ini.

Hingga pekan ke-23 peringkat Arema FC berada di peringkat 16 dengan koleksi 21 poin.

Sejauh ini skuad Singo Edan di musim kompetisi Liga 1 ini sudah merah 5 kali kemenangan, 6 kali imbang dan 12 kali kalah.

Baca juga: Menuju Lima Besar! Setelan Ze Valente dan Irfan Bachdim Membuka Jalan Kebuntuan Persik Hingga Kalahkan Arema

Tentu saja raport pelatih Fernando sejauh ini lebih baik dari kepelatihan sebelumnya yang belum pernah merasakan kemenangan.

Hanya kepelatihan pelatih asal Portugal ini masih belum menarik keluar posisi Arema FC yang masih berada di papan bawah klasemen sementara Liga 1 Indonesia.

Pelatih berusia 64 tahun ini merupakan pelatih yang datang di Arema FC setelah meneruskan kepelatihan sebelumnya mulai pekan ke-10 Liga 1 2023/2024.

Baca juga: Sepanjang Hidup Persik Kediri Selalu Menang Melawan Arema ini Fakta Pertandingan Dalam Catatan Sejarahnya

Meski begitu nilai plus dari pelatih Fernando adalah telah membawa posisi Arema dari juru kunci kemudian naik ke peringkat ke-16.

Fernando juga mampu memberikan kemenangan skuad Singo Edan yang sebelumnya tak pernah didapatkan Arema di era kepelatihan sebelumnya.

Prestasi Fernando yang langsung dirasakan selama ini adalah mengentas keterpurukan Arema FC dari posisi yang lebih mengerikan.

Baca juga: Derby Keluarga Arema FC vs Persik, Mampukah Ze Bobol Gawang Tim Asuhan Ayahnya

Berikut ini catatan statistik Arema FC selama kepelatihan Fernando Valente di skuad Singo Edan dengan catatan sebagai berikut:

Bermain selama 14 pertandingan dengan kemenangan 5 kali, bermain imbang sebanyak 3 kali dan 6 kali kalah.

Dari data yang yang dikeluarkan wearemania.net, sejauh ini Arema berhasil mengoleksi 16 gol dan kebobolan sebanyak 18 gol.

Baca juga: Arema FC Butuh Pemain yang Bisa Bermain di Posisi Berbeda, Pelatih Fernando Belum Puas Dengan Tim Sekarang

Sealama menjalani kompetisi Arema gagal mencetak gol sebanyak 5 pertandingan dengan jumlah cleansheet sebanyak 3 pertandingan.

Poin yang didapatkan 18 poin dengan 5 laga awal mendapatkan 10 poin kemudian 10 laga awal mendapat 15 poin.

Sementara untui prosentasi kemenangan Arema FC hingga pekan ke-23 mencapat 35.71 persen dan prosentasi bermain imbang 21.42 persen dengan kekalahan 42.82 persen.

Baca juga: Terlilit Masalah Finansial Arema FC Terpaksa Harus Tukar Untung, Ini Daftar Pemain yang Dipinjamkan

Sementara untuk prosentasi gol sebanyak 1.14 gol deng prosentase kebobolan sebanyak 1.28 gol per laga.

Sementara untuk prosentase kegagalan mencetak gol mencapai 35.71 persen sedangkan keberhasilan cleansheet mencapai 21.42 persen, jumlah poin sebanyak 1.28 poin per laga.

Dalam laga pekan ke-24 Arema bakal menghadapi lawan berat PSIS Semarang yang berlangsung di kandang Singo Edan, Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali.

Baca juga: Prihatin! Laga Arema Rata-rata Hanya Ditonton 164 Orang, Pada Hal Singo Edan Butuh Motivasi Dari Suporternya

Merupakan lawan berat bagi Arema FC untuk menghadapi PSIS Semarang yang kini berada di peringkat 4 besar klasemen sementara Liga 1.

Untuk mencapai peringkat di atasnya Arema FC masih harus mengejar ketertinggalan dengan selisih 4 poin dengan Persis Solo di peringkat ke-15 dengan 25 poin.

Setidaknya dalam beberapa laga kedepan Arema FC harus melakoni laga dan harus menang, jika tidak posisi Arema FC akan semakin jauh dari tim diperingkat di atasnya. **