Helo Indonesia

Tiga Kali Kemenangan Berturut-turut Alhamdulillah Arema FC Lolos dari Zona Degradasi Klasemen Sementara

Jumat, 1 Maret 2024 20:46
    Bagikan  
SELEBRASI
arema official

SELEBRASI - Pemain Arema FC berselebrasi setelah mencetak satu-satunya gol ke gawang Persikabo 1973, Jumat (1/3/2024)

HELOINDONESIA.COM - Kemenangan Arema FC atas Persikabo 1973 di pekan ke-27 Liga 1 2023/2024 di Stadion Sultan Agung Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta benar-benar membawa keberuntungan tersendiri, Jumat (1/3/2024) sore.

Meski dikatakan pelatih Widodo C Putro merupakan laga yang melelahkan namun mengentas skuad Singo Edan dari jurang degradasi klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Kemenangan 0-1 dari Persikabo mengantarkan peringkat Arema FC di posisi ke-15 klasemen sementara, yang sebelumnya bertahan di tiga besar terbawah.

Baca juga: Widodo C Putra Mau Jadi Pelatih Arema Dengan Persyarakat Seperti ini

Dari laga pekan ke-27 Arema FC mengoleksi 30 poin dan berhasil menyalip Persita Tangerang yang saat ini memiliki 28 poin dari 26 pertandingan.

Dengan demikian posisi Arema FC masih belum aman dengan koleksi 30 poin, karena Persita masih akan menghadapi laga pekan ke-27 melawan Borneo FC Samarinda.

Jika Persita berhasil mengalahkan tim terkuat Liga 1 2023/2024 yang kini merupakan pemuncak klasemen, maka posisi Arema FC bakal kembali tergusur.

Baca juga: Selamat Datang Widodo C Putro di Arema FC, Terima Kasih Fernando Valente

Arema masih memiliki peluang cukup besar untuk bisa menjauh dari zona degradasi seperti yang pernah dialami sejak beberapa pekan di bawah kepemimpinan pelatih Fernando Valente.

Koleksi poin yang dimiliki Arema FC saat ini selisihnya sudah mendekati poin yang dimiliki tim papan menengah seperti PSS Sleman Persebaya dan Rans Nusantara yang memiliki selisih 1,2,3 poin saja.

Pelatih Arema FC, Widodo C Putro mengungkapkan laga Arema dikandang lawan menghadapi Persikabo tidaklah mudah.

Baca juga: Menyongsong Laga Pekan ke-24 Melawan PSIS Semarang, Arema FC Menggelar Latihan dan Laga Uji Secara Kontinyu

Kedua tim terlihat sama-sama kuat hingga istirahat turun minum posisi skor masih 0-0.

Akhirnya gol tercipta setelah turun minum dimenit ke-48 melalui tendangan Charles Lokolingoy yang memanfaatkan umpan tarik dari Johan Farizi.

Lebih jauh Widodo membeberkan jika salah satu kunci kemenangan Arema atas Persikabo adalah rotasi pemain yang dilakukannya tepat.

Maklum kemenangan ini merupakan kemenangan beruntun Arema FC dalam tiga pertandingan dengan mendulang 9 poin penuh, dengan waktu recovery dalam waktu 3-4 hari saja.

Baca juga: Ingin Lolos dari Zona Degradasi, Arema Harus Memenangi Seluruh Pertandingan Tersisa, ini Jadwalnya

Seperti kita ketahui di pekan ke-25 Arema FC menundukkan Rans Nusantara 2-3, kemudian pekan ke-26 menundukkan Persija 3-2 dan pekan ke-27 menundukkan Persikabo 1973 dengan skor 0-1.

Selanjutnya di pekan ke-28 Arema akan menghadapi Bhayangkara FC bermain di kandang Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali pada Rabu (6/3/2024) malam.

Widodo menungkapkan jika di pertandingan ketiga ini dinilai sangat melelahkan bagi tim Arema FC, sehingga terpaksa harus merotasi pemain.

Baca juga: Rapor Pelatih Arema Fernando Valente Hingga Akhir Tahun 2023, Seperti ini Prestasi yang Didapat Singo Edan

"Empat hari kemudian kita sudah harus bermain lagi di laga kandang di Bali melawan Bhayangkara FC, jadi saya melakukan rotasi pemain," ujar Widodo C Putro.

Berikut ini daftar susunan pemain Persikabo 1973 vs Arema, dengan daftar sebagai berikut:

Persikabo 1973
Husna Al Malik, Didik Wahyu, Eduardo Santos, Muhammad Kemaluddin, Syahrul Lasinari, Caique Basilio, Manahati Lestusen, Myat Kaung Khant, Frengky Missa, Keven Aleman, Dimas Drajad (Capten)

Cadangan:
Imam Arief, Yandi Sofyan, Muhammad Syamsul, Muhammad Shofa, Fransisko Emanuel, Lucky Octavianto, Andy Setyo, Reza Irfana, Roni, Sugeng, Syahrul Trisna

Pelatih: Aji Santoso

Baca juga: Sepanjang Hidup Persik Kediri Selalu Menang Melawan Arema ini Fakta Pertandingan Dalam Catatan Sejarahnya

Arema FC
Julian Schwarzer, Achmad Maulana, Julian Guevara, Bagas Adi, Johan Farizi (Capten), Jayus Hariono, Arkhan Fikri, Muhammad Rafli, Charles, Lokolingoy, Dendi Santoso, Dedik Setiawan

Cadangan:
Dicki Agung, Ginanjar Wahyu, Charles Raphael, Rifad Marasabessy, Syaeful Anwar, Greg Nwokolo, Samuel Balinsa, Bayu Aji, Flabio Soares, Gilbert Alvarez.

Pelatih: Widodo Cahyono Putro**