Helo Indonesia

Prodi Doktor Sistem Informasi Undip Gelar Visiting Lecturer dengan Narasumber dari Prancis

Jumat, 28 Juni 2024 10:20
    Bagikan  
Prodi Doktor Sistem Informasi Undip Gelar Visiting Lecturer dengan Narasumber dari Prancis

Para peserta Visiting Lecturer yang digelar Prodi Doktor Sistem Informasi Undip

SEMARANG, HELOINDONESIA.COM - Program Studi Doktor Sistem Informasi (DSI) Universitas Diponegoro (Undip) menggelar Visiting Lecturer di Ruang Sidang Utama, Gedung A Lantai 1, Sekolah Pascasarjana Undip, Semarang, pada Kamis 27 Juni 2024.

Kegiatan yang mengangkat tema "Strategi Penerbitan Artikel di Jurnal Bereputasi" ini menghadirkan narasumber dari Prancis, Dr Helene Carrere (LBE INRAE Perancis) dan dipandu oleh moderator Qidir Maulana Binu Soesanto SSi MSi PhD dari Departemen Fisika, Fakultas Sains dan Matematika Undip.

Baca juga: FH USM Gelar Upacara Dies Natalis ke-37, Progres SDM Meningkat

Visiting Lecturer ini diikuti kurang lebih 100 peserta dan dibuka oleh Dekan Sekolah Pascasarjana Undip Prof.Ir. Mochamad Agung Wibowo MM MSi PhD. Dalam sambutannya Prof Agung menyampaikan bahwa topik diangkat pada kegiatan ini yang sangat bagus dan menarik untuk didiskusikan.

"Kami sangat mendukung acara Visiting Lecturer ini yang menghadirkan narasumber dari Perancis dan menarik untuk didiskusikan bersama,'' ungkap Prof Ir Mochamad Agung Wibowo.

Dia juga berharap agar para mahasiswa pasca sarjana Undip dapat menikmati dan mendiskusikan topik yang sangat menarik tersebut.

Selain topik yang menarik acara juga berlangsung sangat menarik, karena Helene Carrere senantiasa mengajak peserta untuk aktif berdiskusi.

Baca juga: Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal AFF U16, Ini Lawan yang Akan Mereka Hadapi

Diskusi dimulai dari pertanyaan apa saja kegiatan penelitian atau aktivitas penelitian sehari-hari, kemudian dilanjutkan bagaimana cara merancang eksperimen, bagaimana memilih topik penelitian dan beberapa pertanyaan lain.

Helene Carrere menyampaikan tips tentang novelty, bagaimana menulis paper dengan urutannya, diberikan pula materi cara menjawab pertanyaan-pertanyaan dari reviewer. (Aji)