Helo Indonesia

Ze Valente Tipe Pemain Kreatif yang Disukai Pelatih Arema FC, Bisa Saja Rumor itu Benar Terjadi

Sabtu, 14 Oktober 2023 17:31
    Bagikan  
AYAH ANAK
instagram @aremaofficial/ persebaya

AYAH ANAK - Pelatih Arema FC, Fernando Valente (kanan) ayah dari pemain Persebaya Surabaya, Ze Valente, pada laga ke-13 keduanya bakal bertemu dilapangan Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya

HELOINDONESIA.COM - Rumor transfer pemain Persebaya Surabaya semakin memanas menjelang pembukaan bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023/2024, Sabtu (14/10/2023).

Ze Valente kini menjadi sorotan utama terkait isu bursa transfer menjelang paruh misim Liga 1 Indonesia yang dibuka pada 1-28 November 2023.

Pemain aseing asal Portugal Ze Valente menjadi salah satu yang namanya disebut dalam pusaran rumor perpindahannya ke Arema FC.

Baca juga: Hah! Rumor Berkembang Ze Valente Bakal Nyeberang ke Arema FC, Bakal Tukar Tempat dengan Gustavo Almeida?

Apalagi pelatih Arema FC, Fernando Valente adalah ayah kandung Ze, sehingga rumor itu semakin menguat di kalangan kedua tim tersebut.

Apalagi kabar terbaru ayah dari Ze Valente menyebut jika Ze merpakan tipe pemain kesukaan Fernando.

Bisa saja itu terjadi, jika gelandang asal Portugal itu, bakal menyeberang dari Persebaya menuju Arema FC.

Kekompakan bapak dan anak pernah dia lakukan saat bergabung di salah satu klub Portugal, Desportive Aves musim 2013-2014.

Baca juga: Pelatih Arema Fernando Saksikan Anaknya Ze Valente Kecewa, Setelah Persebaya Dibantai Persib Bandung

Pelati Arema FC itu mengatakan jika ia selalu bersama Ze Valente tetapi hanya sebatas bapak dan anak dan tidak untuk urusan lain.

"Ya, saya suka dengan potensi dan kemampuan Ze. Saya suka pemain kreatif dan dia adalah reprensetasi karakter pemain yang saya sukai, seperti ditunjukkan di lapangan," ujar Fernando seperti dilansir wearemania.net, Sabtu (14/10/2023).

Fernandi mengatakan ia menduga karakter pemain yang dimiliki Ze sangat disukai oleh para suporter di Indonesia, khususnya gans PSS Sleman dan Persebaya Surabaya.

Baca juga: Pelatih Arema Fernando Saksikan Anaknya Ze Valente Kecewa, Setelah Persebaya Dibantai Persib Bandung

Dimana dua klub itu masuk dalam perjalanan karier Ze selama berlaga di Liga 1 Indonesia yang memiliki basis suporter yang fanatik (PSS Sleman dan Persebaya).

Secara tak langsung sepertinya Fernando semakin mempertegas jika Ze ke Arema FC, namun sayangnya pelatih Fernando tidak menyampaikan secara terus terang.

Pelatih asal Portugal berusia 64 tahun itu menilai yang membuat Ze Valente menjadi gelandang terbaik pilihan suporter pada musim lalu itu karena karakter yang dimiliki.

Baca juga: Hasil Evaluasi Borneo FC Menang Secara Hasil, Arema FC Unggul di Pertandingan, Pelatih Fernando Lakukan Langkah ini

"Dia itu selalu bermain untuk suporter dan memberikan segalanya untuk mereka," kata Fernando menimpali.

Lebih lanjut Fernando mengatakan jika sosok yang berbeda di lapangan seperti yang ditampilkan Ze bersama Persebaya, mungkin karena itu mengapa Ze betah bermain di Liga 1 Indonesia.

Karena menurutnya sepakbola itu membutuhkan sosok pembeda untuk berani melakukan hal yang berbeda, itulah karakter yang ada pada Ze.

Baca juga: Pelatih Fernando untuk Menang Lawan Borneo FC, Arema FC Butuh Kebersamaan Seluruh Pemain di Lapangan

"Setiap pertandingan Ze selalu menampilkan hal yang berbeda, itu untuk masa depannya dia, kita lihats aja nanti," timpalnya.

Yang jelas tentang Ze saai ini Fernandi mengatakan jika jika dirinya harus bekerja sementara Ze juga harus bekerja untuk tim masing-masing.

"Saya pikir saya bekerja, dia harus bekerja di jalan kami masing-masing dulu," katanya kepada wartawan yang mewawancarainya.

Baca juga: Evaluasi Pelatih Arema FC Setelah Mengalahkan PSS Sleman, Begini Kata Pelatih Fernando Valente

Sedangkan menurut pengakuan Fernandi kepada wartawan suryamalang.com Fernando mengatakan jika isu yang berkembang itu hanyalah rumor belaka.

Fernando mengungkapkan, apalagi soal tukar guling tersebut merupakan sebuah ungkapan yang tidak masuk akal.

"Itu hanya rumo saja. Saya ga bisa berbicara itu, karena itu sangat tidak logis, dan saya tidak pernah berbicara soal perpindahan pemain," ucap Fernando.

Baca juga: Kumpulan Lirik Lagu Suporter Persebaya Dalam Mendukung Tim Kebanggannya

Fernando mengatakan jika dirinya menghargai sebuah profesionalisme Ze Valente sebagai pemain Persebaya Surabaya.

Dia juga menyadari jika Ze merupakan orang yang cukup profesional dalam urusan pekerjaannya, apa lagi Ze sudah terkita kontrak bersama Bajol Ijo.

"Saya hanya bicara tentang cucu saya kepada Ze. Dia seorang yang praofesional, apalagi durasi kontraknya selama dua musim," ungkap Fernando. **