Helo Indonesia

Wali Kota Tangsel Buka Suara Soal Tower Ilegal PT GHON, Satpol PP Malah Ngajak Ngopi

M. Haikal - Nasional -> Peristiwa
Kamis, 13 Juni 2024 11:17
    Bagikan  
Tower PTGHON
Foto: Heloindonesia

Tower PTGHON - Sejumlah warga melakukan aksi demo di makam Kamboja Pamahan, Rawa Mekar Jaya pada Rabu (12/6/2024) mendesak agar tower ilegal milik PT GHON segera dirubuhkan.

HELOINDONESIA.COM - Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie akhirnya buka suara terkait berdirinya tower monopol ilegal milik PT Gihon Telekomunikasi Indonesia (GHON).

"Saya sudah minta ke DPMPTSP, Kadishub dan Kasatpol PP untuk cek perijinannya," ujar Wali Kota pada Kamis (13/6/2024).

Benyamin Davnie mengatakan bahwa pihaknya tetap berpegang teguh pada Peraturan Daerah (Perda) dalam menangani kasus pendirian tower ini.

"Tegakkan Perda!" tegas Benyamin Davnie.

Baca juga: Pilkada Serentak 2024: Jadwal, Tahapan, dan Daftar Wilayah yang Menggelar Pemilihan Kepala Daerah

Sementara itu Kasie Penindakan Satpol-PP Pemkot Tangsel, Muchsin mengungkapkan bahwa pihaknya sudah menyegel tower ilegal GHON itu.

"Saya yang nyegel, baru rame bang," tambah Muchsin, bangga.

Saat ini, menurut Muchsin, pihaknya sedang melakukan pendataan dan sudah memanggil PT GHON sebagai pemilik tower.

Disinggung soal permintaan warga untuk pembongkaran tower, Muchsin mengatakan harus melalui beberapa tahapan.

Baca juga: Nonton Drama Korea High School Return of a Gangster Ep 6 Sub Indo

"Semua berproses kagak main bongkar aja. Ada tahapannya," ujar Muchsin.

Saat kembali ditanya apa saja tahapannya, Muchsin malah ngajak ngopi.

"Ke kantor aja bang, kopi darat wawancaranya," tandas Muchsin.