Helo Indonesia

Di Depan Awak Media Kendal, Anggota DPR RI Fadholi Bicara soal Banjir dan Ekonomi Desa

Sabtu, 20 Januari 2024 08:47
    Bagikan  
Di Depan Awak Media Kendal, Anggota DPR RI Fadholi Bicara soal Banjir dan Ekonomi Desa

Anggota DPR RI Komisi V Fadholi berpose bersama wartawan di Kendal

KENDAL, HELOINDONESIA.COM -  Sejumlah awak media di Kabupaten Kendal diajak berdiskusi oleh Anggota DPR RI Komisi V dari Fraksi Partai Nasdem, Fadholi di salah satu warung makan di Kebondalem Kendal, Jumat 19 Januari 2024 malam.

Pertemuan tersebut dimanfaat para wartawan untuk menyampaikan sejumlah permasalahan yang ada di Kabupaten Kendal. Diantaranya, terkait perlunya normalisasi sungai yang dinilai dapat menjadi solusi banjir yang diakibatkan sendimentasi sungai di sejumlah wilayah di Kabupaten Kendal.

Baca juga: Terkena Proyek Penataan Benteng Pendem, Tujuh KK akan Dibantu Biaya Sewa Rumah

"Banjir yang melanda di beberapa wilayah di Kendal sangat memprihatinkan, dan atas dasar dari masukan panjenengan semua harus dilakukan pengerukan untuk mengurangi sendimentasi. Aspirasi ini saya tampung dan akan saya sampaikan kepada pihak PUPR supaya dilakukan normalisasi sungai di Kendal," ujarnya.

Ekonomi Desa

Sebagai anggota DPR RI Fadholi sangat mendukung dan akan terus memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat terutama dalam rangka percepatan pertumbuhan ekonomi.

Baca juga: Lestarikan Kearifan Lokal, Mahasiswa S1 Pariwisata USM Gelar Pentas Jawa

"Saya lagi konsen dengan perkembangan ekonomi di pedesaan, karena itu menjadi bagian yang sangat penting. Jalan-jalan di pedesaan kita kasih dan kesejahteraan warganya juga kita tingkatkan melalui bantuan misalnya melalui program rumah tidak layak huni," ujar Fadholi.

Ia menyebut dalam waktu kurun tiga tahun, ada sekitar 3.000 RLTH di Kabupaten Kendal yang telah dibantu pemerintah, sehingga menjadi rumah layak huni. Selain itu dirinya juga terus memperjuangkan.

"Kemudian untuk mendukung hasil pertanian, kita juga sudah membantu pembangunan irigasi. Selain itu juga program pasar desa yang juga menjadi bagian penting untuk kita tumbuhkan," imbuhnya. (Anik)