Helo Indonesia

Pelatih Persik Kediri Menerapkan Strategi Seperti ini, Terbukti Sangat Efektif untuk skuad Macan Putih

Jumat, 6 Oktober 2023 09:20
    Bagikan  
TREN POSITIF
ig @persikofficial

TREN POSITIF - Pemain Persik Kediri siap menghadapi Persita Tangerang dalam laga pekan ke-15 di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (8/10/2023) pukul 19:00 WIB.

HELOINDONESIA.COM - Kemenangan laga dua kali berturut-turut Persik Kediri, membuat tren positif dan tingkat kepercayaan para pemain semakin tinggi.

Pada pekan ke-15 Persik Kediri bakal dijamu Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Provinsi Banten, Minggu (8/10/2023).

Dalam laga itu Persik Kediri bertekat mengejar kemenangan hattrick atau tiga kali berturut-turut setelah dua kali memenangi pertandingan melawan Persikabo berakhir 2-3 dan melawan Bhayangkara FC 2-0.

Baca juga: Kumpulan Lirik Lagu dan Yel-yel Suporter Persikmania, Jayati Persik Kediri Pasti Menang

Di sisi lain lawan dari Persik Kediri dalam situasi sulit, Persita Tangerang baru saja dibantai habis-habisan oleh Persib Bandung dengan kebobolan 5 gol tanpa balasan.

"Kami ingin langsung fokus di pertandingan berikutnya, target kami adalah menang. Kami tahun lawan main sedang tidak baik-baik saja," kata pelatih Persik Marcelo Rospide kepada wartawan di Kediri, Selasa (3/10/2023).

Pelatih Marcelo sudah mempersiapkan pemainnya sejak awal dan fokus untuk menghadapi laga melawan Persita Tangerang.

Baca juga: Sertelah Dua Kali Menang, Kini Persik Kediri Inginkan Kemenangan Hattrick Melawan Persita Tangerang

Bahkan Persik kediri terus mempertajam taktikal dan strategi untuk menghadapi Persita Tangeran, salah satunya dengan high pressing.

Menurut Marcelo strategi ini digunakan untuk mencuri gol di menit-menit awal pertandingan.

Teknik ini sebenarnya menurut pelatih Marcelo sudah sering digunakan Persik Kediri, namun dalam laga melawan Persita Tangerang akan lebih diintensifkan lagi.

Dilansir Radak Kediri pelatih Marcelo menjelaskan tentang high pressing yang masih menjadi kunci dari taktik yang akan diberlakukan kepada pemain Persik Kediri selama ini.

Baca juga: Pelatih Marcelo Yakin Skuad Persik Kediri Raih Tiga Poin Bermain di Kandang Sendiri, ini Faktanya

Teknik ini sejatinya dijelaskan Marcelo sudah dilakukan sejak ia menjadi pelatih Persik Kediri, dan cara itu cukup ampuh meredam serangan lawan.

Bahkan high pressing yang diterapkan untuk Persik Kediri cukup ampuh, hingga seringkali Persik Kediri unggul lebih dahulu, lebih khusus gol-gol yang diciptakan Persik Kediri terjadi pada menit-menit awal.

Seperti yang terjadi dalam gol di menit ke-9 saat Persik Kediri melawan Bhayangkara FC, merupakan high pressing Persik Kediri hingga M Khanafi diawal pertandingan.

Namun demikian menurut Marcelo strategi ini akan lebih baik jika dibarengi dengan transisi yang bagus.

Baca juga: Hampir Semua Pemain Fit, Marcelo Siapkan Persik Hadapi Persija Dengan Skuad Inti Minus Anderson

Marcelo mengaku sangat senang, para pemain dalam kondisi fisik yang bagus, seperti Flavio Silva yang telah lama mengalami cedera.

Kemarin, pemain asal Portugal itu sudah bergabung dengan rekan setim, dia sudah ikut latihan taktikal yang digunakan jelang pertandingan.

Sementara lawan Persik Kediri, Persita Tangerang kini berada di peringkat ke-15 dengan memperoleh 14 poin di klasemen sementara Liga 1 2023/2024, sementara Persik Kediri berada di posisi ke-12 dengan 18 poin.

Sedang Persik kediri saat ini performa pemain dalam posisi sangat baik, dua kali kemenangan dan peringkat Persik Kediri di posisi yang cukup bagus membuat para pemain tidak memiliki beban.

Baca juga: Menghadapi Persik Kerdiri, Pelatih Persija Tak Ada yang Bisa Menebak Hasil Pertandingan

Marcelo mengatakan jika latihan para pemain kembali dilakukan sambil melihat seperti apa kondisi para pemain dihari pertama latihan itu.

Tentang striker andalan baru Persik Kediri, M Khanafi yang belakangan dikeluarkan dari pemain di bangku cadangan ternyata memiliki catatan yang menarik.

Berawal dari banyaknya pemain depan Persik Kediri yang cedera, hingga pelatih Marcelo pun kemudian menarik Khanafi dari bangku cadangan.

Baca juga: Pelatih Marcelo Sebut Lini Depan Persik Kurang Tajam, Upaya ini yang Dilakukan untuk Macan Putih

M Khanafi yang sebelumnya selalu duduk manis di bangku cadangan, kini mau tak mau harus didapuk menjadi striker utama Persik Kediri.

Tak salah pelatih Marcelo kemudian memainkan anak asli Kediri ini untuk menjadi juru serang baru Persik Kediri.

Dan hasilnya ternyata tidak sia-sia. Khanafi memanfaatkan kesempatan emas itu dengan keberhasilannya mencetak gol di beberapa pertandingan.

Baca juga: Empat Klub Jatim Madura United Terhebat, Persebaya Menyusul, Persik dan Arema Masih Menunggu Waktu

Bahkan dalam laga terakhir Persik Kediri Khanafi berhasil memborong dua gol Persik hingga mengantarkan skuad Macan Putih meraih 3 poin.

Di awal laganya bersama Persik Kediri Khanafi masih belum mampu mencetak gol, namun gol pedana Khanafi tercipta saat pekan ke-12 menghadapo Persija Jakarta.

"Sayangnya gol perdana saya belum bisa menghantarkan tim memenangi laga menghadapi Persija Jakarta," ujar Khanafi seperti dilansir Radar Kediri, Selasa (2/10/2023).

Baca juga: Pelatih Persik Bandingkan Brasil Soal Water Break Liga 1 Indonesia Hingga Skuadnya Tak Bisa Tampil Maksimal

Dilaga pekan berikutnya Khanafi kembali dipercaya menjadi striker utama, dan kesempatan itu pun tak disia-siakan, ia mampu menjebol gawang Persikabo 1973 sebanyak 2 kali.

Gol selanjutnya diulangi lagi ketika Persik Kediri menghadapi Bhayangkara FC pada Sabtu (30/9/2023).

Dengan demikian menurut catatan statistik M Khanafi mampu mencetak lima gol dalam tiga pertandingan yang dia jalani.

Catatan itu membuatnya menjadi top skor di lingkungan para pemain Persik Kediri, di atas gol yang diciptakan Flavio dan Renan Silva yang masing-masing mencetak 3 gol.**