Helo Indonesia

Demi Demokrasi Sehat, Mahfud MD Tegaskan Gugatan ke MK Bukan Cari Menang

M. Haikal - Nasional -> Politik
Selasa, 26 Maret 2024 00:13
    Bagikan  
PHPU
Foto: tangkapan layar

PHPU - Mahfud MD meyakini keputusan monumental akan berdampak positif bagi MK di tengah citra lembaga ini yang terpuruk dalam beberapa tahun terakhir.

HELOINDONESIA.COM - Cawapres nomor urut 3 Prof Mahfud MD optimistis Hakim MK bakal berani membuat keputusan monumental dalam menyikapi perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Pilpres 2024.

Mahfud MD mengatakan bahwa putusan PHPU MK akan menunjukan penggunaan hukum yang harus dijunjung dalam bernegara.

Dikutip dari akun resmi X PDI Perjuangan pada Senin (25/3/2-24), Mahfud MD meyakini keputusan monumental akan berdampak positif bagi MK di tengah citra lembaga ini yang terpuruk dalam beberapa tahun terakhir.

Dalam kesempatan lain, Mahfud MD menegaskan bahwa apa yang dilakukan pihaknya ke MK itu bukan mencari menang.

Baca juga: Polsek Pondok Aren Gelar Santunan Anak Yatim Sekaligus Buka Bersama

"Tapi beyond election. Masa depan, bukan sekadar untuk pemilu hari ini. Tapi masa depan ratusan tahun yang akan datang demokrasi kita harus sehat," tegas Prof Mahfud MD.

Karena itu, lanjut Mahfud MD, harus diungkap di sebuah teater hukum yang bernama Mahkamah Konstitusi.

"Kami yang akan mengungkap demi masa depan. Bukan kami. Kalau kami sendiri kan sudah berintegritas ya. Sudah muat fakta integritas ya," tukasnya.

Mahfud MD menegaskan bahwa pihaknya akan menerima apapun hasilnya.

Baca juga: Jebakan Politik Electoral, Sekjen PDIP Ungkit 23 Tahun jadi Korban Kepolosan Jokowi

"Kalau Anda tidak puasa terhadap sebuah proses ada mekanisme hukum. Ini yang kami pakai sampai titik akhir," tandasnya.