Helo Indonesia

Polemik JIS, Komisi X DPR Minta PSSI Serahkan ke FIFA, Sesepuh Dali Taher: Ketum PSSI Tak Usah Urusi Stadion

Winoto Anung - Olahraga
Sabtu, 8 Juli 2023 23:58
    Bagikan  
Erick Thohir
@erickthohir

Erick Thohir - Ketua Umum PSSI Erick Thohir meninjau Stadion JIS, bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono. (Foto: @erickthohir)

HELOINDONESIA.COM - Komisi X DPR selaku pihak wakil rakyat yang berurusan dengan olah raga meminta Ketua Umum PSSI tidak beropini terkait Stadion JIS. Lebih baik soal standarisasi stadion diserahkan kepada FIFA, selaku yang memegang otoritas.

Sementara itu, mantan Komisi Etik FIFA Dali Taher memberi saran kepada Erick Thohir agar seorang Ketua Umum PSSI tidak perlu bicara tentang stadion, karena ada impacknya langsung.

Ketua Komisi X DPR Syaiful Huda mengatakan, soal stadion aturannya sudah jelas. Daripada ribut-ribut dan terus berpolemik, PSSI ajukan saja ke FIFA soal stadion-stadion yang akan digunakan untuk Piala Dunia U-17, termasuk Stadion JIS.

“Ya sebenarnya secara kewenangan kita serahkan saja kepada FIFA, apakah JIS memenuhi standar atau tidak, dan saya setuju PSSI tidak perlu membentuk opini menyangkut soal ini,” kata Syaiful Huda, di DPR kemarin.

Baca juga: Pemerintah Disarankan Cari Stadion Selain JIS, Hemat Anggaran Renovasi

“PSSI langsung saja kepada FIFA, karena penyelenggaraaan World Cup U-17 kewenangan kan ada di FIFA, dan stadion yang boleh dan tidak kan FIFA. Sesederhana itu sebenarnya masalahnya,” ujarnya.

Pihaknya mendorong PSSI secepatnya untuk memastikan kepada FIFAm apakah JIS layak atau tidak. “Kalau dianggap tidak layak secara teknis misalnya, seperti yang disampaikan selama ini ya sudah mencari stadion yang lain kan banyak,” tandas Syaiful Huda, politisi PKD di Komisi X DPR.

Sementara itu dalam dialog di acara ILC yang dipandu Karni Ilyas, sesepuh Sepakbola Indonesia yang pernah menjadi Komisi Etik FIFA Dali Taher memberi saran kepada Erick Thohir, seorang Ketua Umum PSSI tidak perlu bicara tentang Stadion, karena ada impacknya.Impacknya apa? Ya hiruk pikuk ini, kan bermula dari Erick sendiri

“Menurut Dali Taher, FIFA menetapkan Statuta, AD/ART. Hormatilah itu. Kalau soal rumput, itu soal teknis. Saya yakin di PSSI ada Direktur Infrastruktur atau apa, yang ada tanggung jawabnya,” ujar Dali Taher.

Baca juga: Jokowi Sebut Papua Aman Tak Ada Masalah, Tokoh Ini: Semoga Bapak Masih Punya Rasa Kemanusiaan

“Dan maaf Pak Arya, nggak perlu Ketua Umum PSSI komentar-komentar stadion gitu lho. Suruh saja Direktur Teknik atau apa. Nggak perlu Ketum PSSI ngurusi itu. Karena kalau Ketua Umum Bicara, itu langsung ada impactnya. Suka atau tidak suka. Ini yang kita cegah,” tandasnya.

“Karena sepak bola adalah alat persatuan bangsa, bukan alat pecah belah bangsa,” ungkap Dali Taher memberi nasihat kepada kaum muda pecinta sepak bola Indonesia. (*)

(Winoto Anung) .