Helo Indonesia

Bursa Ketua Umum KONI Kota Semarang, Cuma Ada Satu Bakal Calon Kembalikan Berkas

Ajie - Olahraga
Kamis, 23 November 2023 22:05
    Bagikan  
Bursa Ketua Umum KONI Kota Semarang, Cuma Ada Satu Bakal Calon  Kembalikan Berkas

Arnaz Agung Andrarasmara (kiri) saat menyerahkan berkas pendaftaran ke Tim Jaring Saring

SEMARANG, HELOINDONESIA.COM - Hingga batas akhir pengembalian berkas bakal calon Ketua Umum KONI Kota Semarang Periode 2023-2027 pada Kamis (23/11/2023) pukul 16.30 WIB, cuma satu bakal calon yang mengembalikan berkas.

Arnaz Agung Andrarasmara, Ketua Umum KONI Kota Semarang yang akan mengakhiri masa jabatannya pada 17 Desember 2023 ini menyerahkan berkas ke Tim Jaring Saring KONI Kota Semarang.

Baca juga: Naya Amin: Tahapan Logistik Pemilu Rentan Terjadi Pelanggaran Pidana

Sementara Lilik Purno Putranto dan Martono tidak mengembalikan berkas pendaftaran hingga batas waktu yang telah ditentukan Tim Jaring Saring KONI Kota Semarang.

Untuk diketahui, tiga bakal calon Ketua Umum KONI Kota Semarang Periode 2023-2027 yakni Arnaz Agung Andrarasmara, Lilik Purno Putranto dan Martono mengambil berkas pendaftaran pada Senin (20/11/2023).


Batas Terakhir


Ketua Tim Penjaringan Calon Ketua Umum KONI Kota Semarang Ahmad Rudi Firdaus mengatakan, tim jaring saring sebelumnya telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat soal tahapan-tahapan pencalonan Ketua Umum KONI Kota Semarang Periode 2023-2027.

“Hari ini, Kamis (23/11/2023) pukul 16.30 WIB adalah batas akhir pengembalian berkas bakal calon. Namun hingga batas waktu yang telah kita tentukan, cuma satu calon yang mengembalikan, yakni Arnaz Agung Andrarasmara,” ujar Rudi, Kamis (23/11/2023) malam.

Baca juga: Nurohman Ahong Jadi Calon Tunggal Ketua Umum KONI Banjarnegara

Dari berkas pencalonan yang dikembalikan, selanjutnya akan dilakukan verifikasi oleh Tim Jaring Saring.

“Tim Jaring Saring akan melakukan verifikasi berkas-berkas yang telah dikembalikan oleh bakal calon Ketua Umum KONI Kota Semarang,” tambah Rudi.

Setelah nanti selesai melakukan verifikasi berkas pencalonan, Tim Jaring Saring akan melakukan tahapan-tahapan berikutnya hingga acara Musorkot yang yang direncanakan pada tangga 17 Desember 2023.

“Tahapan-tahapan dalam proses pencalonan Ketua KONI Kota Semarang Periode 2023-2027 ini sesuai dengan jadual yang sudah diberikan kepada para bakal calon,” tambahnya. (Aji)