Helo Indonesia

Era Single Cantiknya Syifa Hadju semakin Menyala di Pernikahan Beby Tsabina

Ratu Mandiri - Hiburan -> Selebriti
Selasa, 25 Juni 2024 13:05
    Bagikan  

-

HELOINDONESIA.COM - Momen resepsi pernikahan Beby Tsabina dan Rizki Natakusumah mencuri perhatian publik. Salah satu penampilan yang juga menarik perhatian adalah Syifa Hadju.

Di momen ini, Syifa Hadju menjadi salah satu bridesmaid Beby Tsabina. Sontak, penampilannya mendapatkan banyak pujian para fans.

Dress bridesmaid pilihan Syifa Hadju dinilai sopan, tapi tetap memancarkan pesona elegan. Belum lagi makeupnya.

Penampilan Syifa Hadju saat jadi bridesmaid di resepsi pernikahan Beby Tsabina

Dirias oleh makeup artist kenamaan tanah air Dany Barca, penampilan Syifa Hadju sangat cantik. Makeup bernuansa kecokelatan dengan area mata yang dipertajam, highlighter yang terlihat natural dan pulasan lipstik nude menyempurnakan penampilan Syifa Hadju secara keseluruhan.