Helo Indonesia

Handoko: Apa Upaya Pembunuhan Karakter Darussalam Jelang Pileg 2024

Nabila Putri - Nasional -> Politik
Sabtu, 4 November 2023 12:16
    Bagikan  
Handoko: Apa Upaya Pembunuhan Karakter Darussalam Jelang Pileg 2024

Ah.ad Handoko

LAMPUNG,HELOINDONESIA.COM -- Ahmad Handoko, penasehat hukum Darussalam, melihat ramainya pemberitaan tentang kasus kliennya sudah P21 lebih condong ke politis terkait pencalonannya pada Pileg 2024.

Menurut dugaan Handoko, munculnya masalah ini semata-mata pembunuhan karakter terhadap klien nya yang kini siap-siap berkontestasi pada Pileg 2024.

Alasan Ahmad Handoko, dirinya belum menerima salinan atas beredarnya kabar laporan terhadap kliennya sudah P21. Jika pun benar, tak masalah, karena soal hutang piutang yang juga sudah dibicarakan dengan pelapor.

Baca juga: Meninggal, Kepala Kemenag Kabupaten Pesawaran

Dijelaskannya, masalahnya adalah hutang piutang dan sudah dibuat perjanjian oleh notaris dan dilengkapi dengan jaminan yang nilainya melampaui jumlah pinjaman. Selain itu, hutang piutang sudah dicicil, hampir lunas.

Oleh karena itu, dia menyimpulkan ada yang menghembuskannya untuk mengganggu klinnya menuju Senayan. "Biasalah, tahun politik," katanya, Sabtu (4/11/2023).

Baca juga: Cair, DD Tahap 7, 8, dan 9 Pekon Wayharong Airnaningan Tanggamus

Seperti diberitakan banyak media, calon Legislatif (caleg) DPR RI dari Partai Amanat Nasional (PAN) Dapil Lampung I, H.Darussalam, S.H., dinyatakan perkaranya dinyatakan sudah P21.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Umi Fadhila Astutik kepada media menjelaskan kasus tersebut telah dinyatakan Jaksa Kejati Lampung tahap II atau berkas lengkap setelah melewati proses penyidikan. (Bila)