Helo Indonesia

Gelar Open House, Bupati Kendal Kaget Banyak Dukungan Maju Pilgub Jateng

Jumat, 12 April 2024 16:13
    Bagikan  
Gelar Open House, Bupati Kendal Kaget Banyak Dukungan Maju Pilgub Jateng

OPEN HOUSE: Bupati Kendal Dico M Ganinduto beserta istri saat menggelar open house di rumah dinas Bupati di Kelurahan Jetis Kendal, Jumat (12/4/2024). Foto: Anik

KENDAL, HELOINDONESIA.COM -Banyak mendapatkan dukungan dari warga di Kabupaten Kendal untuk maju sebagai orang nomor satu di Jawa Tengah pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak pada November 2024 mendatang, Bupati Kendal Dico M Ganinduto mengaku sangat bersyukur dan mengaminkannya sebagai doa.

Hal ini disampaikan Dico saat open house dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijiryah di rumah dinas Bupati di Kelurahan Jetis Kendal, Jumat (12/4/2024). Open house itu sendiri selain dihadiri para kepala dinas, masyarakat Kabupaten Kendal juga berduyun-duyun menyambangi bupati ganteng tersebut.

"Ya secara natural tadi masyarakat banyak menyampaikan pak maju Gubernur Jateng, nanti saya dukung, saya dukung. Ya Alhamdulillah kita syukuri aja. Itu kita aminkan sebagai doa. Tapi kita juga titip doa kepada mereka yang penting dimanapun saya berada bisa memberikan manfaat," ujar Dico.

Istri Bupati Kendal, Wynne Frederica atau yang akarab disapa Chacha Frederica yang tengah mendampingi suaminya juga mengaku kaget karena banyaknya masyarakat yang mendukung suaminya maju di Pilgub Jateng. Namun disisi lain menurutnya juga banyak warga Kendal yang meminta suaminya untuk tetal bertahan sebagai Bupati Kendal.

Kaget

"Banyak juga tadi yang berdoa, Kendal masih mau sama Pak Dico. Kita juga kaget sih tadi mereka spontan saja menyampaikan itu," ungkap Chacha Frederica.

Dukungan warga kepada Dico untuk maju sebagai Calon Gubernur Jateng diantaranya datang dari ibu-ibu Muslimat di Kecamatan Weleri, Saidah Nurul Hikmah yang mengaku sangat mendukung sekali agar Bupati Dico kedepan bisa maju dan memimpin Jawa Tengah.

"Semoga kedepan Pak Dico jadi Gubernur Jawa Tengah. Kami berharap beliau menjadi pemimpin yang amanah dimanapun berada," harapnya. (Anik)