Helo Indonesia

Pemkot Balam Terima Keluhkan Semrawutnya Kabel Optik Internet

Nabila Putri - Nasional -> Peristiwa
Selasa, 12 Desember 2023 19:48
    Bagikan  
Pemkot Balam Terima Keluhkan Semrawutnya Kabel Optik Internet

Semrawutnya kabel dan Sekdakot Balam Iwan Gunawan (Foto Hajim/Helo)

LAMPUNG HELOINDONESIA.COM- Pemkot Bandarlampung menerima banyak keluhan masyarakat terhadap pemasangan tiang-tiang dan kesemrawutan kabel-kabel optik internet, kata Sekda Kota Bandarlampung (Balam) Iwan Gunawan.

"Beberapa bulan ini, kami menerima banyak keluhan masyarakat terhadap semrawutnya kabel wifi milik perusahaan jasa internet," katanya di Aula Gedung Semergou Pemkot Bandarlampung, Selasa (12/12/2023).

Menurut dia, keluhan tersebut telah ditinjaklanjuti lewat dinas terkait. "Untuk penertiban, kita arahkan ke Disperkim yang mempunyai wewenang dan koordinasi dengan Satpol PP sebagai pendamping penertiban kabel-kabel wifi.

Baca juga: Presiden Jokowi Tegaskan Pentingnya Memperkuat Sistem Pencegahan Korupsi

Seharusnya, katanya, semua perusahaan jasa internet mengikuti prosedur, jangan asal memasang tiang internet wifi yang bukan tempatnya. Pihaknya sudah membahas dengan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia.

"Setiap pemasangan tiang internet wifi ada pemberitahuan ke pihak kelurahan, camat," tambahnya. Jangan sampai, keberadaan tiang dan kabel meresahkan masyarakat, seperti menanam di depan rumah, kabel semawrut, tumpang tindih, akhirnya merusak keindahan juga.

Baca juga: Dr. Ir. Kuswanta FH, MP Dilantik Jadi Dekan Fakultas Pertanian Unila


Sementara, Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman Yusnadi Ferianto mengimbau perusahaan jasa internet wifi agar tidak sembarangan menanam tiang internet di depan rumah warga,

"Kita juga melakukan penertiban kabel-kabel yang semrawut dan acak-acakan tanpa ada izin bahkan lurah dan camat memberikan informasi, adanya tiang dan kabel Internet yang merusak keindahan," tukasnya. (Hajim)