Helo Indonesia

Pukul Junior, Senior IPDN Berpelukkan Ngarep Restorative Justice

Jumat, 15 September 2023 15:02
    Bagikan  
Pukul Junior, Senior IPDN Berpelukkan Ngarep Restorative Justice

Konferensi perdamaian setelah jadi tersangka penganiayaan juniornya (Foto Hajim/Helo)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM - Setelah jadi tersangka penganiayaan juniornya di IPDN, Mantan Kabid Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lampung Deny Rolind Zabaran akhirnya berpelukan dengan orangtua Ahmad Farhan (AF).

Orangtua AF (19), yakni Benny MS, setelah dimediasi keluarga besar keduanya pada 6 September 2023, sepakat berdamai. "Saya mohon maaf kepada masyarakat terutama seluruh purnapraja," ujar Deny.

Wakau dirinya dan AF bukan sedarah, Deny mengatakan dilahirkan dan dididik di tempat yang sama di Jatinangor. "Kami terikat dalam keluarga alumni kepamongprajaan,” ujarnya pada konferensi persnya, Jumat (15/9/2023).

Deny mengatakan peristiwa tersebut memberikan pelajaran yang sangat berharga. Semoga semakin mempererat tali silaturahmi sesama alumni Jatinangor.

Baca juga: OSO Pilih Mukti Shoheh Pimpin Partai Hanura Lampung

"Kami meminta dengan sangat kepada Polresta Bandarlampung, Kejaksaan Negeri, dan Pengadilan Negeri Kota Bandarlampung membantu proses penyelesaian secara restorative justice (RJ),” harapnya.

Benny MS juga bersyukur terjadinya perdamaian. "Alhamdulillah kami sudah berdamai secara kekeluargaan," katanya. Deny telah menjadi tersangka penganiayaan akhir Agustus lalu. (Hajim).