Helo Indonesia

5 Alasan Korean Look Masih Banyak Diminati Wanita

Ratu Mandiri - Ragam
Senin, 1 Juli 2024 08:39
    Bagikan  
Makeup Korean Look
pinterest

Makeup Korean Look -

HELOINDONESIA.COM - Kegilaan pada makeup korea sudah ada sejak dulu. Banyak perempuan yang lebih suka makeup korean look di banding makeup bold. Beberapa generasi berlalu, produk-produk K-beauty menjadi lebih baik dan semakin populer. Korean natural look sampai sekarang juga masih jadi dambaan. Kok, bisa? Berikut alasannya!

1. Tampil fresh, tapi tidak berlebihan

Tampil fresh, tapi tidak berlebihan adalah salah satu hal utama yang ditawarkan oleh Korean natural look. Untuk kamu yang disibukkan dengan aktivitas bekerja, tampil fresh adalah tuntutan. Daripada menggunakan makeup tebal yang membuat kulitmu lelah dan bisa membuatmu tampak kurang segar, lebih baik aplikasikan Korean natural look yang cocok untuk tampilan sehari-hari. 

2. Aplikasi yang ringan dan simpel

Pengaplikasian Korean natural look sangat ringan dan sederhana, jadi cocok untuk digunakan sebagai makeup look sehari-hari. Tampilan fresh ala artis Korea yang tidak berlebihan ini digemari bukan cuma karena cantik, namun juga memberi kesan muda dan segar pada wajah.

3. Biasanya tak membutuhkan terlalu banyak jenis makeup

Biasanya, Korean natural look tidak membutuhkan terlalu banyak jenis makeup. Berikut beberapa jenis makeup yang biasanya dipakai:

  • Pelembap – Kulit yang lembap dan terhidrasi adalah kunci untuk mendapatkan wajah dengan tampilan glass-skin ala Korean natural look. Korean natural look pada umumnya menghasilkan tampilan yang natural karena orang-orang Korea sendiri lebih fokus pada skincare untuk mendapatkan kulit yang bercahaya.
  • Sunscreen – Sunscreen melindungi kulit dari sinar UV yang dapat merusak kulit. Orang Korea sangat mementingkan sunscreen, terbukti dari banyak brand makeup Korea yang mengandung SPF. Kamu bisa memaksimalkan perlindungan sunscreen terhadap kulit dengan mengulangi pemakaian sunscreen setiap dua jam sekali. 
  • BB cushion atau BB cream – Korean natural look menggunakan produk BB cushion atau BB cream yang ringan di kulit untuk mendapat tampilan natural. Tekstur BB cushion atau BB cream yang ringan dapat memberikan penampilan segar dan coverage yang baik. Kamu bisa pakai produk ini pada seluruh area wajah, tidak terkecuali area mata dan leher.
  • Eye makeup dan alis – Korean natural look fokus pada eye makeup yang natural dengan menggunakan warna-warna netral seperti cokelat, pink, atau coral. Untuk bentuk alis, umumnya favorit orang Korea adalah alis dengan bentuk yang lurus.  
  • Blush on – Wajah yang tampak lebih bercahaya bisa kamu dapatkan dengan menggunakan blush on dalam bentuk powder, cream blush on, atau liquid. Gunakan produk blush on yang mudah dibaurkan agar hasilnya cantik natural.
  • Lipstik – Ombre lips adalah tren makeup ala Korea yang populer. Tren makeup menggunakan warna gelap pada bagian dalam bibir, kemudian memakai brush bibir atau jari untuk mencampurnya ke luar dan menciptakan efek gradasi. 

4. Skincare first, makeup second 

Walaupun fokus pada pemakaian makeup, Korean natural look tetap tidak meninggalkan skincare. K-beauty selalu menekankan bahwa penting untuk memastikan kulit selalu ternutrisi. Sementara makeup dapat meningkatkan kepercayaan diri dengan menghasilkan tampilan wajah yang cantik, kulit di bawah makeup merupakan “kanvas” yang harus kamu siapkan dengan baik dan merupakan kunci dari Korean natural look yang sukses. Sebelum makeup, coba lakukan langkah-langkah ini:

  • Bersihkan wajah secara menyeluruh – Sebaiknya, kamu tidak merias wajah pada kulit yang kotor. Sebelum mengaplikasikan makeup, lakukan double cleansing untuk membersihkan wajah secara menyeluruh. Metode perawatan kulit Korea ini idealnya menggunakan dua produk, yaitu pembersih berbasis minyak dan pembersih berbasis air.
  • Eksfoliasi – Cara terbaik untuk mendapatkan wajah yang mulus sebelum makeup adalah dengan melakukan eksfoliasi. Produk eksfoliasi mengangkat sel kulit mati dari permukaan kulit yang akan membantu kulit tampak lebih bersih dan halus.
  • Hidrasi dan melembapkan – Apa pun jenis kulitmu, menghidrasi dan melembapkan kulit sangatlah penting. Tujuannya untuk mencegah pengelupasan dan mempertahankan kulit yang kenyal dan bercahaya. Langkah ini memastikan makeup yang kamu aplikasikan pada wajah tetap segar dan long-lasting sepanjang hari.

5. Banyak inspirasi yang bisa ditiru

Korean natural look juga menghadirkan banyak inspirasi yang bisa kamu tiru, lho. Berikut beberapa di antaranya:

  • Vibrant pink – Cute dan feminin, tampilan makeup ala Korea ini tetap terlihat natural dengan dominasi makeup warna pink. Vibrant pink look akan membuat wajahmu tampak lebih segar dan muda. Gunakan warna pink untuk eye makeup, serta ombre lips dominan pink yang jadi ciri khas Korean look.
  • Natural glass skin – Glass skin adalah salah satu tren Korean makeup yang dapat membuat wajahmu tampak bercahaya dan radiant. Selain dari skincare, kamu juga bisa dapatkan look ini lewat makeup dengan hasil akhir dewy yang memberikan kesan glass skin.