Helo Indonesia

3 Keinginan Jokowi Terkabul 100 Persen: Prabowo Menang, PSI ke Parlemen, PDIP Runtuh

M. Haikal - Nasional -> Politik
Rabu, 6 Maret 2024 18:57
    Bagikan  
DIKRITIK
presiden joko widodo/ facebook

DIKRITIK - Presiden Jokowi mendapat kritikan para guru besar, dosen dan civitas akademi kampus dengan membuat petisi.

HELOINDONESIA.COM - Tiga keinginan Presiden Jokowi yang pernah diungkapkan kepada mantan Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional sejak 2022, Andi Widjojanto sebenarnya sudah didengar banyak pihak.

Tiga keinginan Jokowi itu adalah pertama, Prabowo menang sebagai presiden melalui Pilpres 2024, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) masuk parlemen dan PDIP turun suaranya.

Dosen politik Universitas Airlangga Henri Subiakto melalui akun media sosial X @henrysubiakto pada Rabu (6/3/2024) mengungkapkan kalau dirinya pun sudah mendengar 3 keinginan Jokowi tersebut.

"Sebelum Andi Widjoyanto mengungkap ke publik, saya sudah dapat info tentang 3 keinginan Presiden Jokowi terkait Pemilu 2024 ini," papar Henri. 

Baca juga: M. Firsada Sampaikan 7 Fokus Pembangunan Tubaba Tahun 2025

Menurutnya, kabar itu sudah ia dengar sejak awal Januari.

"Sudah diberi tahu, sebelum podcast yg viral itu," paparnya.

Waktu itu, menurut Henri, dirinya masih agak ragu apakah mungkin Jokowi akan mewujudkan 3 keinginan politiknya tersebut. 

"Namun dengan berjalannya waktu, dan melihat proses yang terjadi dengan berbagai keanehan selama Pemilu 2024, nampaknya apa yg sudah direncanakan dan dinginkan Jokowi tersebut tidak terbendung," demikian utas Henri.  

Baca juga: Wali Kota: Sejarah Kota Semarang akan Dibukukan, untuk Edukasi Generasi Penerus

Henri mengungkapkan kebenaran itu dengan indikasi bahwa adanya partai politik yang pragmatis.

"Para politisinya tersandera, ditambah aparat dan masyarakat yang permisif, telah menguatkan berbagai penyimpangan menuju terwujudnya 3 keinginan itu," jelasnya. 

Henri meyakini kalau bocoran Andi Widjojanto itu jadi terasa benar 100%. 

"Tak terbantahkan, bahwa semua siasat telah direncanakan dengan rapi sebagaimana yang diungkap film Dirty Vote," tandasnya.