Helo Indonesia

Habib Lutfi Ikut Yakinkan Publik, Herman HN Pantas Dapat Gelar Dr HC

Nabila Putri - Nasional -> Peristiwa
Rabu, 1 November 2023 13:29
    Bagikan  
Habib Lutfi Ikut Yakinkan Publik, Herman HN Pantas Dapat Gelar Dr HC

Habib Lutfi (Foto Hajim/Helo)

LAMPUNG.HELOINDONESIA.COM -- Dr. H. Maulana Al-Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya atau sering disapa Habib Luthfi bin Yahya naik panggung Senat Unila meyakinkan semua yang hadir bahwa Herman HN pantas menerima gelar doktor honoris causa (Dr HC) dari FE Unila.

Alasan sayyid, kiai, ulama, mursyid dan dai. Dia juga ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Tengah itu, Mantan Wali Kota Bandarlampung Herman HN sudah membangun Kota Bandarlampung dengan sangat baik.

"Sebagai seorang umaro yang mempunyai integritas dalam membangun karakter masyarakatnya, dia bisa menjadi tauladan bagi siapa yang saja yang memimpin Kota Bandarlampung," katanya usai pemberian gelar Dr HC kepada Herman HN di GSG Unila, Rabu (1/11/2023).

Katanya, Herman HN sangat peduli dengan pendidikan, kesehatan dan pembangunan infrastruktur yang semuanya untuk kebutuhan masyarakat. Aalagi sampai dua periode memimpin Kota Bandarlampung, banyak aspek yang sudah dirasakan warganya, ujarnya.

Baca juga: Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) Resmi Turun, Berikut Daftar Harga Terbarunya

Habib Luthfi bin Yahya mengucapkan selamat atas gelar doktor honoris causa kepada Herman HN, dan mendoakan semoga gelar yang sudah didapatkannya bisa bermanfaat bagi masyarakat Lampung, khusus Kota Bandarlampung.

Herman HN memaparkan bukunya dengan judul "Mensejahterakan Rakyat" . Ketika jadi wali Kota Bandarlampung, dirinya mengembangkan swadaya masyarakat dari tahun 2010 sampai 2020.

Hasilnya, Indeks Ekonomi Kota Bandarlampung paling tinggi dibandingkan kabupaten/kota lainnya. Herman HN juga membangun 11 flyover untuk menekan angka kemacetan di Kota Bandarlampung.

Selama jadi wali Kota Bandarlampung, Herman HN juga mengatasi masalah kesehatan dan pendidikan gratis dengan memberikan biling untuk warga yang kurang mampu,

Baca juga: Teater Kober Asal Lampung Pentas di TIM Jakarta dan Taman Budaya

"Saya juga memperhatikan dunia pendidikan dengan menambah bangunan di Unila dan Iter. Untuk kesehatan, saya membangun tujuh puskesmas rawat inap dan Puskeskel yang menelan anggaran Rp2 triliun.

"Saya bangun infrastruktur jalan pemukiman hingga ke kelurahan-kelurahan dan sarana prasarana seperti membantu kantor Polda Lampung, Polresta Bandarlampung,Korem, kodim 0410/KBL.

Ketika para penelis bertanya soal pemaparannya, Herman HN menjawab dengan baik sesuai dengan kapasitas sebagai mantan walikota dua periode. (Hajim)