Helo Indonesia

Beredar, Pesan WA Mobilisasi Papan Bunga Herman HN Dapat Dr HC

Nabila Putri - Nasional -> Peristiwa
Rabu, 1 November 2023 07:22
    Bagikan  
Beredar, Pesan WA Mobilisasi Papan Bunga Herman HN Dapat Dr HC

Satu papan bunga dari Lurah Waytatan Khairudin Alisa nyempal sendiri tak masuk barisan deretan papan bunga para lurah (Foto HBM/Helo)

LAMPUNG,HELOINDONESIA.COM -- Beredar, pesan whatsapp permohonan pembuatan papan bunga atas penganugrahan gelar doktor honoris causa (Dr HC) dari Universitas Lampung (Unila) kepada Herman HN. Beberapa lurah juga mengaku dapat undangan hadir pemberian gelar.

Dalam pesan tersebut, penulis pesan yang belum diketahui siapa yang mermohonn kepada kepala OPD, pimpinan BUMD, dan para camat berkenan untuk mengirim ucapan selamat lewat papan bunga di jalur dua depan GSG Unila.

Baca juga: Herman HN Diberi Gelar Dr HC, Baris Papan Bunga Pejabat Pemkot di Trotoar

Lalu, dengan alasan keterbatasan tempat di GSG Unila, para lurah/kapus/kepsek diminta memasang papan bunga dari depan Masjid Alfurqon hingga Tugu Adipura. Sejak Selasa (31/10/2023), papan bunga sudah mulai tersusun di trotoar.

undefined

Kompak, papan bunga para lurah luber hingga Jl. DI Panjaitan (Foto HBM/Helo)

Papan bunga kelurahan seragam, satu papan bunga seharga Rp200-Rp250 ribu. Papan bunga kepala dinas yang double, seperti Kadisos Balam Aklim Sahadi. Para kabid juga ada yang mejeng papan bunganya.

Yang big size lainnya, para anggota DPR dan kepala daerah atau wakil kepala daerah dari Partai Nasdem di kabupaten/kota. Di depan Kantor PWI Lampung, ada sederet papan bunga sayap Nasdem.

undefined

Papan bunga para lurah seukuran dan kompak (Foto HBM/Helo)

Pemantauan Helo Indonesia Lampung, Kamis pagi (1/11/2023), papan bunga para lurah luber hingga ke Jl. DI Panjaitan depan RM Begadang II hingga Jl. A Yani. Lainnya, rapih berbaris di trotoar depan Tugu Adipura, Pakiskawat, dan trotoar depan Masjid Alfurqon.

Baca juga: Hibah Gedung Graha Mandala Masih Tunggu Tanda Tangan Presiden

Dikonfirmasi Helo Indonesia Lampung ke Humas Pemkot Bandarlampung, mereka mengatakan tak mengirim pesan permohonan pemasangan papan bunga tersebut. Beberapa lurah juga mengaku inisiatif saja mengucapkan lewat papan bunga.

Demikian pula Wakil Ketua DPW Partai Nasdem Lampung Bidang Media dan Komunikasi Publik Rakhmat Husein. "Ya gak adalah," ujarnya kepada Helo Indonesia, Selasa malam (31/10/2023).

"Hernan HN dapat dibilang Bapak Pembangunan Kota Bandarlampung pantas menerima gelar tersebut seperti pembangunan 11 flyover yang dulunya rawan kemacetan," ujar Ketua Forum Lurah se-kota Bandarlampung Tesis Pati Wijaya.

Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilia akan melakukan pengukuhan Herman HN bergelar Dr HC lewat sidang Senat Unila kepada Herman HN di GSG Unila, Rabu (1/11/202).

Baca juga: Chinatown Akan Seperti di China, Tapi Makanannya Halal

Dikonfirmasi alasan pemberian gelar, Wakil Rektor I Universitas Lampung (Unila) Suripto Dwi Yuwono minta wartawan sabar lewat konferensi pers lainnya.

Namun, Helo Indonesia Lampung berhasil mendapatkan informasi dari wakil rektor lainnya bahwa pemberian gelar Dr HC kepada Herman HN itu sudah direncanakan sejak Mantan Rektor Unila Prof. Karomani beberapa tahun. "Baru terealisasi sekarang," katanya.

Alasannya, Unila menilai kepemimpinan Herman HN berhasil selama menjabat dua periode wali Kota Bandar Lampung (2010—2015 dan 2016—2021) lalu dilanjut istrinya Eva Dwiana periode pertama (2021-2024). (Hajim/HBM)