Helo Indonesia

Miris, Wakil Kepala Sekolah Dibully dan Disoraki Para Muridnya Hingga Kebingungan Kunci Motornya Diumpetin

M. Haikal - Nasional -> Peristiwa
Jumat, 18 Agustus 2023 23:26
    Bagikan  
Guru dibully,
Foto: tangkapan layar akun memomedsos

Guru dibully, - Seorang wakil kepala sekolah menjadi korban bully murid-muridnya dengan cara kunci motornya diumpetin dan disoraki gak bisa pulang.

HELOINDONESIA.COM - Sebuah unggahan video yang memperlihatkan seorang guru menjadi korban perundungan siswa dan siswinya menjadi sorotan warganet.

Video yang beredar di media sosial Twitter pada Jumat (18/8/2023) itu terlihat seorang ibu guru berseragam coklat tua berhijab dan sudah pakai helm disoraki murid-muridnya setelah kebingungan meminta kunci motornya.

Terdengar sorakan para murid yang mengatakan gurunya gak bisa pulang karena kuncinya disandera para murid.

Ibu guru yang ternyata belakangan diketahui sebagai wakil kepala sekolah itu berusaha mengejar dan meminta seorang siswi mengembalikan kunci motornya

Baca juga: Bisa Ngacir Sampai 90 Km per Jam, Alva One Bisa jadi Pilihan Bikers yang Ingin Beralih ke Motor Ramah Lingkungan

Dalam narasi video yang diunggah akun memomedsos itu menyebutkan kalau peristiwa itu menimpa  guru SMAN 15 Maluku Tengah, Maluku.

Nampak para siswa mengambil kunci motor milik guru tersebut.

“Seng (Tidak) bisa pulang,” sorak para siswa berulang kali.

Guru tersebut bernama Maryam Latarissa yang merupakan Wakil Kepala Sekolah SMAN 15 Maluku Tengah.

Baca juga: Jangan Panik, Berikut Pertolongan Pertama pada Sengatan Lebah dan Bahan Alami untuk Mengobatinya

Aksi bully yang ia alami terjadi saat para siswa tengah melakukan unjuk rasa soal kebijakan sekolah yang dirasa tidak memihak siswa pada Senin (14/8/2023) kemarin.