Helo Indonesia

Belasan Tahun Menabung, SMPN 1 Wayjepara Akhirnya Punya Marching Band

Nabila Putri - Nasional -> Peristiwa
Kamis, 26 Oktober 2023 10:42
    Bagikan  
Belasan Tahun Menabung, SMPN 1 Wayjepara Akhirnya Punya Marching Band

Marching Band SMPN 1 Wayjepara (Foto Khairuddin/Helo)

LAMPUNG.HELO INDONESIA.COM.--- Belasan tahun menabung agar memiliki marching band, cita-cita SMPN I Wayjepara Lampung Timur akhirnya terwujud. Para orangtua murid ikut membantu pengadaan alat musik bernilai ratusan juta itu.

Kepala SMPN I Wayjepara Budoyo mengatakan, sejak sekitar sepuluh tahun dirinya menjabat kepala sekolah, anak didik yang dibimbingnya itu berkeinginan memiliki seperangkat marching band. Sedangkan, alat musik yang didominasi alat tabuh dan terompet yang ada telah rusak sehak belasan tahun silam.

Mendengar keinginan siswa, Budoyo yang merupakan alumni pertama sekolah tersebut beberapa kali menggelar rapat bersama orang tua siswa dan komite sekolah.

Baca juga: KPU : Hasil Kesehatan Capres-Cawapres Akan Diumumkan Jumat

Tiap rapat, dirinya selalu menyampaikan kepada orang tua siswa terkait keinginan siswa memiliki satu set marching band. Alhasil, orang tua siswa menyambut baik dan bahu membahu memberi sumbangan ke pihak sekolah. Dan, sekitar 15 tahun hasil sumbangan orang tua siswa ditabung, pada 2022 pihak sekolah lalu membeli satu set marching band dengan harga seratus juta lebih.
"Kami sangat terharu dan orang tua siswa sangat merespon soal keinginan putera-puteri nya. Dan, itu sudah tercapai," ujar Budoyo terharu.

Sejak memiliki alat musik itu, tak jarang kelompok marching band sekolah itu di undang pada tiap kegiatan seperti peringatan hari besar nasional.
"Mungkin satu-satunya SMPN di Lampung Timur yang punya matching band lengkap. Terima kasih kepada semua pihak khususnya orang tua siswa,"ujarnya.

Selain berpatisipasi membeli seperangkat alat musik tersebut, orang tua siswa juga berperan aktif membantu pihak sekolah seperti perluasan tempat ibadah hingga membeli lahan untuk perluasan gedung. Pasalnya, saat ini SMPN favorit di Lampung Timur itu saat ini memiliki sekitar seribu siswa, 64 pengajar termasuk tata usaha.
"Alhamdulillah fasilitas sekolah kita bisa sejajar dengan sekolah lain baik di kabupaten atau provinsi" pungkas Budoyo.

Baca juga: 3 ASN Balam Kesandung Kasus Penipuan, Penganiayaan, Narkoba

Ketua Komite SMPN I Way Jepara Thubroni mengapresiasi partisipasi aktif orang tua siswa demi kemajuan sekolah yang berdiri pada tahun 1970 an itu. Apalagi nilai sumbangan yang digelontorkan ratusan juta.

"Semoga semua yang disumbangkan orang tua siswa dengan ikhlas akan dicatat Allah sebagai amal ibadah dan bermanfaat bagi kita semua,"ujar pensiunan pegawai Kemenag itu.
(Khairuddin)