Helo Indonesia

Israel Diserang Rudal dan Drone Iran, Warga Gaza Tak Dengar Bunyi Bom dan Pesawat Tempur Mengudara

M. Haikal - Internasional
Senin, 15 April 2024 17:07
    Bagikan  
Gaza
Foto: tangkapan layar

Gaza - Salah satu sudut kota di wilayah Gaza yang porak poranda dibom zionis Israel.

HELOINDONESIA.COM - Serangan rudal-rudal jelajah dan drone Iran ke beberapa wilayah di Israel pada Minggu (14/4/2024) ternyata berdampak positif bagi warga Gaza.

Dikutip dari TV Pertiwi pada Senin (15/4/2024), buat pertama kalinya sejak 190 hari yang lalu, rakyat di Gaza tidak mendengar bunyi bom, pesawat tempur dan tiada lagi dengung dron di langit Gaza.

Di media sosial rakyat Gaza menyatakan, “untuk pertama kalinya sejak perang di Gaza, tidak ada pesawat IOF di bumi Gaza".

Akibat serangan Iran, seluruh pesawat tempur IOF meninggalkan wilayah udara Gaza untuk pertama kalinya sejak 7 Oktober.

Baca juga: Adu Banteng Motor Vs Mobil Terekam Dashcam, 4 Orang Terpental

Semalam Iran melancarkan ratusan drone ke Israel sebagai tindakan balas serangan Israel ke konsulat Iran di Damsyik, Suriah.