Helo Indonesia

iOS 18 Hadirkan Fitur Apple Intelligence, Simak Penjelasan dan Cara Unduh di Sini

Rin - Teknologi
Rabu, 12 Juni 2024 19:18
    Bagikan  
iOS 18
Apple

iOS 18 - Apple merilis iOS 18 dan membuka versi beta untuk dicoba oleh pengguna pada Rabu, 12 Juni 2024

HELOINDONESIA.COMApple merilis iOS 18 dan membuka versi beta untuk dicoba oleh pengguna pada Rabu, 12 Juni 2024. 

Versi terbaru sistem operasi iPhone ini memperkenalkan banyak fitur baru, termasuk kecerdasan pribadi yang disebut Apple Intelligence.

Perusahaan teknologi raksasa dari Cupertino, California, Amerika Serikat ini secara resmi meluncurkan iOS 18, menyatakan bahwa pembaruan ini membawa perubahan signifikan yang akan mempermudah penggunanya, terutama dengan hadirnya kecerdasan buatan atau AI yang mereka namakan Apple Intelligence.

Baca juga: iOS 18 Untuk iPhone Apa Saja? Yuk Simak Daftarnya

Apa itu Apple Intelligence? 

Dalam acara WWDC 2024, Apple secara resmi memperkenalkan fitur dan produk terbaru yang akan menjadi andalan tahun ini, termasuk iOS 18 yang menggunakan Apple Intelligence. 

Apple Intelligence adalah teknologi AI yang dipersonalisasi untuk membantu tugas sehari-hari pengguna, menyediakan alat penulisan di semua aplikasi, dan fitur Smart Reply di aplikasi Mail yang memprioritaskan email penting.

Sebagai penerus dari seri sebelumnya, iOS 18 akhirnya mengintegrasikan teknologi AI terkini.

Dikutip Helo Indonesia dari GSM Arena, iOS 18 dengan Apple Intelligence akan tersedia untuk perangkat iPhone yang didukung oleh chipset A17 dan semua chip seri M. 

Baca juga: Apple Segera Rilis Fitur Anti Maling, Begini Cara Kerjanya

Apple menekankan bahwa iOS 18 dengan Apple Intelligence dibangun dengan keamanan informasi personal, memungkinkan teknologi ini memberikan rekomendasi yang relevan tanpa mengorbankan privasi pengguna. 

Teknologi ini juga memungkinkan pembuatan foto yang sesuai dengan percakapan dan foto profil teman.

Sayangnya, masih harus menanti hingga sistem operasi ini dirilis secara resmi di perangkat-perangkat iPhone nantinya.

Daftar iPhone yang dapat IOS 18

iPhone XR

iPhone XS dan XS Max

iPhone 11

iPhone 11 Pro dan 11 Pro Max

iPhone SE (generasi ke-2)

iPhone 12 mini dan iPhone 12

iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max

iPhone 13 mini dan iPhone 13

iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max

iPhone 14 dan iPhone 14 Plus

iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max

iPhone 15 dan iPhone 15 Plus