KPU Lampung Ganti Maskot Harimau Jabar Jadi Harimau Lampung

Minggu, 14 Juli 2024 14:28
Maskot Pilbup Lampung 2024 Helo Lampung

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM -- KPU Lampung mengganti maskot Pilgub Lampung 2024 dari harimau jawab barat (Si Raung dan Si Maung) menjadi harimau sumatera khususnya lampung (alimawong/lemawong/kumbok/demawong) mulai Senin (15/7/2024).

KPU Lampung meluncurkan maskot Si Raung-Maung lewat acara seremonial yang wah dengan mengundang Band Gigi dan Batas Senja di KOR Wayhalim, Kota Bandarlampung, Sabtu (27/4/2024), pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Mengenal Maskot Pilgub Lampung Si Raung-Maung, Bukan Lemawong

Helo Indonesia kemudian mempertanyakan kenapa nama maskot Pilgub Lampung 2024 memakai bahasa Sunda padahal Lampung punya alimawong/lemawong/kumbok/demawong.

Mungkin, sebelum bernasib sama dengan kera maskotnya Pilwalkot Kota Bandarlampung yang masih dalam proses hukum di Polda Lampung, KPU Lampung segera mengoreksi namanya jadi harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae),

Mungkin pula, belajar dari kasus kera yang dipakaikan baju adat Lampung oleh KPU Kota Bandarlampung, KPU Lampung mencopot siger dan pakaian adat Lampung dari maskot dan menggantinya pakai topi dan seragam olahraga.

Baca juga: Laskar Lampung Laporkan KPU Balam Buat Ikon Monyet Baju Adat Lampung

Gantinya maskot yang peluncuran menghabiskan uang banyak itu telah ditetapkan berdasarkan Keputusan KPU Lampung No.180 Tahun 2024 tentang Perubahan Atas Keputusan KPU Lampung No.80 Tahun 2024 tentang Penetapan Maskot dan Jingle Pilgub dan Wagub Lampung 2024.

Surat keputusan ditandatangani Ketua KPU Lampung Erwan Bustami. "Deskripsi maskot diambil dari hewan harimau sumatera yang populasi yang salah satu habitatnya ada di Lampung," katanya.

Menurut Erwan Bustami, harimau ini adalah satu-satunya anggota subspesies harimau yang masih bertahan hidup hingga saat ini dan dalam klasifikasi satwa kritis yang terancam punah.

Ciri-cirinya, bulunya, berupa garis vertikal gelap pada bulu oranye, dengan bulu bagian bawah berwarna putih, kata nya. Maskot ini bersifat tentatif sesuai tahapan Pilgub Lampung 2024, katanya.

Sebelumnya, KPU Lampung menjelaskan Si Raung dan Si Maung merupakan perwujudan dari harimau sumatera (Panthera tigris sumatrae), hewan yang habitat aslinya di TNBBS Lampung.

Diperjelas lagi bahwa Si Raung dan Si Maung harimau asal hutan Lampung dengan dipakaikan mahkota kebesaran masyarakat Lampung, yaitu siger, dengan pakaian tradisional ornamen tapis Lampung.

Dipertegas lagi, Raung adalah nama singkat dari Suara Lampung. Sementara Maung, adalah singkat dari Masyarakat Lampung. Raung merupakan harimau jantan dan Maung merupakan harimau betina.

Harimau yang dinamakan hewan yang sama asal Jawa Barat itu menggenggam surat suara dan paku sebagai simbol kesiapan masyarakat Lampung menggunakan hak pilihnya pada Pilgub Lampung 2024.

Maskot ini merupakan karya dari Erfan Septian. Ia merupakan Juara I Lomba Maskot Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung yang tergelar oleh KPU Lampung. (HBM/Hajim)

 - 

 - 

Berita Terkini