Helo Indonesia

Pertamax Palsu Pakai Pewarna Textille Produksi Besar-besaran di Lamsel

Sabtu, 26 Agustus 2023 08:15
    Bagikan  
Pertamax Palsu Pakai Pewarna Textille Produksi Besar-besaran di Lamsel

Zat pewarna textille dan pertamax palsu yang disimpan dalam jerigen (Foto Humas Polda Lampung)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM -- Terungkap, BBM jenis RON 92 atau pertamax palsu menggunakan bahan RON 90 atau pertalite ditambahkan zat pewarna textille. Produksinya besar-besaran di dua gudang di Kecamatan Sidomulyo, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel).

Dalam rilis yang diterima Helo Indonesia Lampung dari Humas Polda Lampung, Sabtu pagi (26/8/2023), saat penggerebekkan, ada stok 8,9 ton dalam 264 jerigen yang masing-masing berisi 35 liter pertamax palsu.

Kabid Humas Kombes Pol Umi Fadilah Astutik menjelaskan hasil koordinasi dengan Dirreskrimsus Kombes Pol Dony, pihaknya juga memeriksa JW (42) dan T (70) serta menyita sepeda motor merk Honda Mega Pro dan Supra Fit.

Umi mengatakan sanksi pelanggaran pasal 54 jo 28 ayat (1) UURI No 22 Th 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi dan Pasal 54 yang berbunyi: Setiap orang yang meniru atau memalsukan BBM dan gas bumi dan hasil olahan sebagaimana dimaksud dalam pasal 28 ayat (1) dipidana dengan pidana penjara paling lama 6 (enam) tahun dan denda paling tinggi enam puluh miliar rupiah.

Baca juga: Terkait Penembakan 4 Wartawan, SPBU 124 Bantah Cor BBM Subsidi

Pasal 28 ayat (1) berbunyi: Bahan Bakar Minyak serta hasil olahan tertentu yang dipasarkan di dalam negeri untuk memenuhi kebutuhan masyarakat wajib memenuhi standar dan mutu yang ditetapkan oleh Pemerintah".

Tim Subdit 4 Tipidter Ditreskrimsus Polda Lampung berhasil menggerebek gudang pengolahannya di Desa Sidomulyo, Kecamatan Sidomulyo, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Kamis (24/8/2023), pukul 12.24 WIB.

Sebelumnya, orang yang belum diketahui identitasnya menembak mobil yang ditumpangi empat wartawan yang investigasi adanya dugaan pengecoran di SPBU tersebut serta tempat penampungan dan pengolahannya, Sabtu (22/7/2023).

Baca juga: Seorang Kakek Ditangkap Cor BBM Subsidi dari SPBU di Lamtim

Tim Subdit 4 Tipidter Ditreskrimsus Polda Lampung akhirnya menggerebek gudang pengolahan BBM tersebut di Desa Sidomulyo, Kecamatan Sidomulyo, Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel), Kamis (24/8/2023), pukul 12.24 WIB.

Tim kepolisian yang mengendarai dua Toyota Rush dan Toyota Fortuner lalu membawa pikap Daihatsu Grandmax Nopol BE 9755 CX dan sepeda motor Honda Mega Pro. Mereka yang mengangkut BBM pertamax palsu itu pakai truk beserta WD yang diduga pengoplosnya ikut diamankan ke Rupbasan Bandarlampung. (HBM)