Helo Indonesia

Persibo Bojonegoro Inginkan Samsul Arif Gabung The Giant Killer untuk Kompetisi Liga 2 Mendatang

Selasa, 9 Juli 2024 19:35
    Bagikan  
IDOLA PERSIBO
gresik united

IDOLA PERSIBO - Kapten Gresik United, Samsul Arif menjadi harapan baru untuk memperkuat Persibo Bojonegoro, jika bergabung bersama The Giant Killer

HELOINDONESIA.COM - Persibo Bojonegoro kini sedang mencari komposisi yang tepat untuk membangun tim The Giant Killer, bahkan memberikan kesempatan kepada putra daerah.

Bahkan manajemen Persibo berencana memasukkan 5 hingga 7 pemain asal Bojonegoro untuk turut serta memperkuat tim dalam mengarungki Liga 2 Indonesia 2024/2025.

Sebelumnya dua pemain putra daerah yakni pemain gelandang Zadan Aroby dan kiper Bagus Prasetiyo telah membawa nama bisa menjadi pilihan untuk memperkuat klub kebanggaan masyarakat Bojonegoro ini.

Baca juga: Persibo Bojonegoro dan Persikabpas Pasuruan Dengan Bangga Melaju ke Babak 8 Besar Liga 3 Nasional, ini Jadwal Mainnya

Keinginan itu bukan datang dari manajemen saja, namun para suporter juga meminta manajemen untuk memulangkan beberapa pemain berpengalaman lainnya.

Setidaknya beberapa pemain putra daerah yang disebut adalah Samsul Arif, Novan Setya, Cah Angger, Zaenuri dan pemain timnas U-16 Fdly Alberto, namun itu semua sepenuhnya tergantung tim pelatih.

Sejauh ini menajemen akan mengarahkan tim pelatih untuk melakukan seleksi pemain dari klub internal, tentu saja bibit pemain terbaik di Bojonegoro.

Baca juga: Dengan Bangga Persibo Bojonegoro Lolos Babak 16 Besar Liga 3 Nasional, Tinggal Tersisa Lima Kuota

Namun menurut Manajer Persibo Henry Arifianto seperti dilansir Rada Bojonegoro mengungkapkan ada lima hingga tujuh pemain putra daerah yang bisa memperkuat Persibo di Liga 2 dalam kompetisi nanti.

Tentu saja mereka adalah para pemain yang memiliki kualitas sesuai harapan dan kebutuhan yang diinginkan pelatih.

Sementara terkait pelatih Henry mengaku saat ini manajemen belum menentukan pelatih dan official yang akan bersama Persibo Bojonegoro.

Baca juga: Laga Perdana Persibo Bojonegoro vs QRD Makassar, Seperti ini Peta Kekuatan Lawan yang Dihadapi

Dikatakan untuk pernonel pelatih hingga saat ini masih dalam taraf seleksi internal manajemen, namun yang pasti manajemen akan menggunakan pelatih terbaik dan berlisensi seuai regulasi yang ada.

Saat ini manajemen juga sedang menunggu keputusan regulasi PSSI maupun PT Liga Indonesia baru sebagai penyelenggara kompetisi.

Sementara terkait pemulangan Samsul Arif ke Bojonegoro menjadi harapan manajemen dan para penggemar sepakbola di Bojonegoro.

Baca juga: Anak-anak Tewas Bermain Layangan di Tengah Rel KA Double Track Bojonegoro, ini Salah Siapa

Menurut Henry mengakui jika pihaknya menginginkan striker gaek asal Bojonegoro itu bisa bergabung bersama Persibo di musim kompetisi depan.

Selama ini keinginan itu ada kata Henry, bahkan manajemen pun sudah berkomunikasi dengan Samsul Arif yang terakhir memperkuat Gresik United.

Jika Samsul Arif bergabung ke Persibo akan menjadi figur penting dan sekaligus menjadi senior di dalam tim yang bisa menjadi panutan para pemain junior Persibo sendiri.

Baca juga: Gagal Hadiri Pernikahan Rombongan Elf Bojonegoro Kecelakaan, Dua Tewas Tertabrak Truk Tronton Angkut Gelondongan Kayu

Dan jika Samsul bisa bersama Persibo, pasti akan bermain dengan totalitas dan akan menjadi kebanggaan penggemar sepakbola di Bojonegoro.

Dia paling dielukan ketika bermain untuk Persibo Bojonegoro di Divisi I 2006-2007 dan Divisi Utama 2009-2010. **