Helo Indonesia

Hasil Indonesia vs Singapura di Piala AFF U16 2024, Garuda Menang 3 - 0

Jumat, 21 Juni 2024 22:06
    Bagikan  
Piala AFF U16 2024
PSSI

Piala AFF U16 2024 - Hasil pertandingan Piala AFF U-16 2024, Indonesia vs Singapura di Piala AFF U16 2024, Garuda Menang 3 - 0

HELOINDONESIA.COM - Berikut ini hasil pertandingan antara Timnas Indonesia vs Singapura di ajang Piala AFF U16 2024. Timnas Indonesia meraih kemenangan telak atas Singapura dalam pertandingan Grup A Piala AFF U-16 2024 yang berlangsung di Stadion Manahan pada Jumat, 21 Juni 2024. Tim yang dipimpin oleh Nova Arianto menang dengan skor 3-0.

Kemenangan ini membawa timnas U-16 Indonesia ke posisi puncak klasemen. Garuda Nusantara memiliki poin dan produktivitas gol yang sama dengan Laos, yang sebelumnya mengalahkan Filipina dengan skor serupa.

Bermain di kandang sendiri, timnas U-16 langsung menyerang sejak awal pertandingan. Meski Zahaby Gholy, Muhammad Mierza, dan Mathew Baker belum berhasil mencetak gol, upaya mereka terus berlanjut.

Nazriel Alfaro dan Evandra Florasta juga mencoba peruntungan mereka sebelum terjadi insiden di mana pemain Singapura, Uchenna Emmanuel, mengirim umpan silang yang mengenai tangan Ida Bagus Putu Cahya. Beruntung, kiper Mohammad Nur Ichsan berhasil menggagalkan tendangan penalti Nathan Mao Zhi Xuan.

Baca juga: LINK Live Streaming EURO 2024 : Belanda Vs Prancis, Duel Virgl van Dijk dan Kylian Mbappe Bisa Terjadi ?

Indonesia akhirnya memimpin pada menit ke-40 setelah lemparan ke dalam dari Fabio Azkairawan ditanduk oleh Muhammad Mierza dan berhasil menjebol gawang lawan.

Setelah jeda, Indonesia terus menekan. Percobaan pertama dari Zahaby Gholy belum berbuah hasil, namun penetrasi Daniel Alfredo yang memaksa Andy Reefqy melakukan pelanggaran di kotak penalti.

Evandra Florasta yang menjadi eksekutor penalti tidak menyia-nyiakan kesempatan dan menggandakan keunggulan pada menit ke-59.

Baca juga: Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U16 di Piala AFF 2024, Matchday 1 Lawan Singapura

Keunggulan dua gol tidak membuat timnas U-16 puas. Pemain pengganti, Fandi Ahmad, sempat membentur mistar gawang.


Josh Holong terlambat menyambut umpan terobosan Fandi Ahmad, namun Fadly Alberto mencetak gol ketiga pada menit ke-87. Indonesia hampir menambah keunggulan jika saja Josh Holong memanfaatkan peluang saat tinggal berhadapan dengan kiper. Skor akhir tetap 3-0 untuk kemenangan Indonesia.

Susunan Pemain Indonesia vs Singapura

Indonesia U-16 (4-3-3): Mohammad Nur Ichsan; Putu Panji, Mathew Baker, Fabio Azkairawan, Raihan Apriansyah; Nazriel Alfaro, Evandra Florasta, Daniel Alfredo; Zahaby Gholy, Muhammad Mierza, Fadly Alberto

Singapura U16 (4-3-3): Jarec Ng Rui Le; Muhammad Luth Harith, Kieran Tan, Andy Reefqy, Muhammad Iliya Naufal; Mao Zhixuan, Harith Danish, Mohamad Nyqil Iyyan; Rauf Anaqi, Sarrvin Raj, Uchenna Emmanuel