Helo Indonesia

Mengandung Nutrisi dan Cairan yang Tinggi, Berikut 7 Buah yang Cocok untuk Mengatasi Panas Dalam

Jumadi - Ragam
Selasa, 26 September 2023 14:09
    Bagikan  
Buah-buahan
pixabay

Buah-buahan - Buah yang dapat mengatasi panas dalam

HELOINDONESIA.COM - Panas dalam adalah penyakit yang sering dialami oleh setiap orang dan membuat tenggorokan terasa tidak nyaman.

Penyakit ini menyebabkan tenggorokan terasa gatal, kering, dan meradang, sehingga merasa tidak nyaman ketika menelan makanan.

Beberapa gejala dari panas dalam adalah pilek, hidung tersumbat, sakit tenggorokan, suara serak, hingga sariawan.

Meski umumnya bukan merupakan kondisi yang serius, gejala panas dalam bisa terasa tidak nyaman dan mengganggu aktivitas sehari-hari.

Selain meminum obat, kita bisa mengatasinya dengan cara mengonsumsi buah-buahan yang mengandung berbagai nutrisi, seperti vitamin dan mineral.

Baca juga: Polisi Ungkap Dugaan Preman Aksi Deklarasi Sebelum Bentrok dengan Pedagang Pasar Kutabumi

Dilansir dari Hello Sehat, berikut adalah buah-buahan yang bisa mengatasi panas dalam.

1. Pisang

Buah pisang juga mengandung vitamin C, B6, dan kalium yang tinggi, sehingga dapat membantu mengobati panas dalam.

Selain itu, buah ini memiliki tekstur yang lembut, sehingga mudah untuk ditelan dan memberikan rasa nyaman pada tenggorokan.

2. Nanas

Kandungan vitamin C pada nanas bisa membantu meningkatkan daya tahan tubuh serta mempercepat proses penyembuhan radang tenggorokan ketika panas dalam.

Buah ini bisa dikonsumsi langsung atau diolah menjadi jus nanas yang bisa bekerja dengan lebih baik lagi di dalam tubuh.

3. Pepaya

Pepaya memiliki kandungan antioksidan, kalsium, magnesium, potasium, serat, dan vitamin C yang cukup tinggi.

Dengan kandungan tersebut, mengonsumsi pepaya secara rutin bisa membantu mengurangi gejala panas dalam sekaligus menjaga kesehatan sistem pencernaan.

4. Lemon

Lemon diketahui kaya akan vitamin C yang bisa membantu meredakan panas dalam di tubuh.

Buah ini juga bisa melembapkan tubuh serta meningkatkan oksigen dan elektrolit di dalam tubuh.

Baca juga: Pemprov Lampung Fasilitasi Pencari Kerja Melalui Job Fair Pada Gelaran Pekan Raya Lampung Tahun 2023

5. Air kelapa

Secara alami, air kelapa memiliki fungsi mendinginkan sehingga bisa bekerja sebagai pereda gejala panas dalam.

Air kelapa bisa mengembalikan cairan tubuh dan menjaga kadar normal elektrolit yang mengatur suhu tubuh.

6. Semangka

Semangka mengandung sekitar 92% air di dalamnya, Oleh karena itu dengan mengonsumsi semangka bisa membantu meredakan dehidrasi dan mendinginkan suhu tubuh.

Ketika sedang mengalami panas dalam, sangat disarankan untuk mengonsumsi semangka karena bisa mengendalikan suhu panas di dalam tubuh.

7. Timun

Timun termasuk jenis buah yang bisa membantu memenuhi kebutuhan cairan tubuh karena memiliki kadar air yang banyak.

Selain itu, timun juga mengandung serat yang tinggi.

Oleh karena itu, buah timun juga bisa digunakan untuk mencegah sembelit yang mungkin timbul akibat panas dalam.

Baca juga: Sawah di Banten Seluas 4.722 Hektar Alami Kekeringan dan 514 Hektar Gagal Panen, Dinas Pertanian akan Memberikan Bantuan

Itulah beberapa buah-buahan yang dapat mengatasi panas dalam.