Helo Indonesia

Kejari Tubaba Mendapatkan Hibah Dua Unit Kendaraan Mobil dari Pemkab

Nabila Putri - Nasional -> Peristiwa
Senin, 11 Desember 2023 18:03
    Bagikan  
Kejari Tubaba Mendapatkan Hibah Dua Unit Kendaraan Mobil dari Pemkab

Pj Bupati Tubaba saat menyerahkan dua unit kendaraan Mobil (Foto Rohman/Helo Indonesia Lampung)

LAMPUNG-HELOINDONESIA.COM

Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menghibahkan dua unit kendaraan Mobil kepada Kejaksaan Negeri (Kejari) setempat.

Hal itu diutarakan oleh Pelaksanaan Tugas (PLT) Kesbangpol Kabupaten Tubaba, Mubaroq, saat dikonfirmasi melalui Telepon Seluler, Senin (11/12/2023).

"Hari ini kita menyerah dua unit kendaraan mobil kepada Kejari Tubaba, yang mana satu unit kendaraan mobill jenis Avanza Warna Hitam tahun 2023 dan satu unit mobil Carry Pick-up warna hitam tahun 2023 juga," kata Mubarok.

Baca juga: Amankan Kampanye Pemilu 2024, Polresta Balam Kerahkan 260 Personel


Mubaroq menjelaskan bahwa adapun untuk pengadaan dua unit kendaraan mobil tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) tahun 2023, sebesar Rp. 400 juta.

Kata Mubaroq. Adapun tujuan dari pemberian dua unit kendaraan mobil tersebut yakni membantu aparat penegak hukum untuk menegakkan hukum khususnya di wilayah Kabupaten Tubaba dan mudah-mudahan kejaksaan bisa lebih giat melakukan penyuluhan kepada masyarakat supaya mereka sadar akan hukum dan lebih memahami tentang hukum.

Baca juga: Airlangga Hartanto Didampingi Gubernur Arinal Buka Kongres Nasional HMI Ilmu Politik Indonesia VIII


"Kita hanya sekedar memberikan Hibah mobil saja, kemudian selanjutnya untuk perawatan dan pembayaran pajak itu sudah tanggung jawab kejaksaan,"imbuhnya (Rohman).