Helo Indonesia

Kepala Desa Kebun Dalam Bagikan BLT Tahap tiga Kepada Keluarga Penerima Manfaat

Nabila Putri - Nasional -> Peristiwa
Minggu, 8 Oktober 2023 18:08
    Bagikan  
Kepala Desa Kebun Dalam Bagikan BLT Tahap tiga Kepada Keluarga Penerima Manfaat

(Foto Helo Indonesia Lampung)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM - Pemerintah Desa Kebun Dalam Kecamatan Way Serdang Kabupaten Mesuji kembali menyalurkan dana bantuan langsung tunai ( BLT),kali ini bantuan langsung tunai yang bersumber dari dana desa tahun 2023 tahapan tiga di bagikan kepada 25 Keluarga Penerima Manfaat ( KPM )mulai dari bulan Juli sampai September.Minggu 08/10/23.

Dana Bantuan Langsung Tunai ( BLT) yang di ambil dari Dana Desa ini merupakan salah satu program unggulan pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat kurang mampu.

Hal itu di katakan oleh Kepala Desa Kebun Dalam Lilik Nurhayati mengatakan iya kita kemarin pada tanggal 05 Oktober 2023 telah membagikan dana bantuan langsung tunai kepada 25 warga penerima manfaat.

Baca juga: Bawaslu Klaim Dokumen Caleg Eks Koruptor Diawasi Ketat

"Pembagian dana bantuan langsung tunai (BLT) ini juga langsung di saksikan oleh Bhabinkamtibmas dan aparatur Desa Kebun Dalam dan di terima oleh warga penerima bantuan" ucap Lilik .

Harapan kami bantuan BLT yang sudah di terima oleh warga Kebun Dalam bisa bermanfaat dan dapat meringankan warga dalam situasi yang masih seperti ini.

"Kemarau dan panas berlebihan karena dampak Elnino ini sangat lah dirasakan oleh warga,oleh sebab itu dengan adanya pembagian BLT tahap tiga Medah mudahan bisa sedikit mengurangi kesusahan warga"ujar Lilik.

Baca juga: Festival Pendamping Beras, Mbak Ita Ingin Masyarakat Bisa Lebih Hemat dan Sehat

"Apa lagi melihat bahan pokok makanan kebutuhan sehari hari sekarang ini sangatlah mahal dan semua bahan pokok mengalami kenaikan,mulai dari sembako,sayur mayur dan lain sebagainya,jadi kami berpesan kepada warga yang mendapatkan batuan BLT agar bisa di pergunakan untuk kebutuhan yang penting"terangnya.( Aan.S)