Helo Indonesia

Siwo PWI Jateng Kembali Gelar Anugerah Olahraga, Ada Empat Kategori dan 17 Subkategori

Ajie - Olahraga
Minggu, 12 November 2023 10:18
    Bagikan  
Siwo PWI Jateng Kembali Gelar Anugerah Olahraga, Ada Empat Kategori dan 17 Subkategori

Pengurus Siwo PWI Jateng berpose bersama Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Jateng, Agung Hariyadi, beberapa waktu lalu.

SEMARANG, HELOINDONESIA.COM - Seksi Wartawan Olahraga Persatuan Wartawan Indonesia (Siwo PWI) Jawa Tengah kembali menggelar malam resepsi Anugerah Olahraga bagi insan olahraga di Jateng.

Tahun ini, Anugerah Olahraga 2023, Siwo PWI Jateng akan dilaksanakan di UTC Convention Hotel, Jalan Kelud Raya, Semarang, Rabu 6 Desember 2023 mendatang.

Baca juga: Taklukan PS TCS 2-1, USM Lolos ke Semifinal Liga 1 Askot PSSI Kota Semarang

Ketua Siwo PWI Jateng, Erwin Ardian mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi Siwo PWI terhadap semua pelaku dan pegiat olahraga di Jateng sepanjang dua tahun terakhir.

"Sejumlah ajang kompetisi di tingkat regional, nasional, Asia bahkan dunia menjadi acuan kami dalam menentukan pilihan. Baik single event maupun yang multievent," kata Erwin, Minggu 12 November 2023.

Dalam menentukan nomine, lanjutnya, panitia melakukan seleksi yang sangat ketat. Pihaknya bahkan membentuk tim seleksi yang anggotanya tidak hanya dari kalangan wartawan, tapi juga dari unsur akademisi dan Pemerintah.

Baca juga: DPD RI Sampaikan Maklumat Kembali ke UUD 45, Pimpinan MPR Tak Hadir

Siwo PWI Jateng ditandaskan Erwin, berkomitmen untuk ambil bagian dalam peningkatan prestasi olahraga di Jateng sesuai dengan kompetensinya. Menurutnya, Jateng saat ini harus mulai membenahi sistem pembinaan olahraganya.

"Hasil PON Papua lalu menunjukan jika provinsi lain di luar Pulau Jawa menunjukkan peningkatan prestasi olahraga yang pesat," ucapnya.

Kategori

Ketua Panitia Dian Chandra mengatakan, ada empat kategori dan 17 sub kategori dalam Anugerah Olahraga tahun 2023 ini. Keempat kategori tersebut adalah Kategori Umum dengan tujuh subkategori yaitu atlet putra/putri terbaik, tim, pelatih dan pembina olahraga terbaik serta atlet harapan putra/putri terbaik.

Baca juga: Purbalingga Kembali Raih Anugerah Daerah Tertib Ukur Tahun 2022

Kategori kedua Penyandang Disabilitas dengan tiga sub kategori yakni atlet putra/putri serta pelatih terbaik. Adapun Kategori Khusus, nominasinya adalah Pengkot/Pengkab, Pengprov Induk Olahraga serta KONI Kota/Kabupaten Terbaik.

Selain itu, di kategori ini juga ada akan dipilih Tokoh, Kepala Daerah serta Perusahaan yang dinilai peduli terhadap peningkatan prestasi olahraga. Sementara di kategori terakhir, akan dipilih figur olahraga di Jateng sebagai penerima lifetime achievement.

Dibandingkan dengan pelaksanaan sebelumnya, jumlah nomine tahun ini dikatakan Chandra lebih banyak. "Kami berharap kegiatan ini dapat secara rutin dilaksanakan oleh Siwo. Kali terakhir kegiatan serupa digelar pada 2010,'' tambahnya.

Guna mematangkan kegiatan tersebut, kata dia, pihaknya intens berkomunikasi dengan KONI dan melakukan audiensi dengan Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Jateng Agung Hariyadi. (Aji)