LINK Live Streaming ASEAN U19 Boys Championship 2024: Indonesia vs Filipina, Kickoff Malam Nanti !

Rabu, 17 Juli 2024 11:22
LINK live streaming AFF U19 Indonesia vs Filipina vidio.com

HELOINDONESIA.COM - Timnas Indonesia U19 akan mengawal perjalanannya di AFF U19/ ASEAN U-19 Boys Championship 2024 mulai malam nanti, Rabu (17/7/2024) pukul 19.30 WIB.  Laga ini akan disiarkan secara live tv di Indosiar dan live streaming di vidio.com.

Bagi kalian yang ingin menyaksikan pertandingan ini, kalian bisa menontonnya melalu LINK live streaming AFF U19 Indonesia vs Filipina yang bisa diklik melalui tautan di akhir artikel.

Skuad asuhan Indra Sjafri tergabung di Grup A bersama, Kamboja, Filipina dan Timor Leste. Garuda muda akan berhadapan dengan Filipina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya nanti malam.

Baca juga: Kontrak Hampir Habis Usai Bawa Juara Argentina Copa America 2024, Lionel Scaloni Siap Dikontrak Hingga 15 Tahun Kedepan !

ASEAN U-19 Boys Championship 2024, yang akan berlangsung dari tanggal 17 hingga 29 Juli di Surabaya.

Di ASEAN U-19 Boys Championship nanti Indonesia akan melakoni laga perdananya melawan Filipina tanggal 17 Juli 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pukul 19.30 WIB. Kemudian berikutnya melawan Kamboja di tanggal 20 Juli dan terakhir melawan Timor Leste di tanggal 23 Juli 2024, waktu dan tempat yang sama.

Meski terlihat tergabung di grup yang terbilang enteng, tetapi Indonesia tak boleh menanggap remeh lawan dan harus berjuang dengan maksimal dan mempertunjukan performa terbaik di tiap laga.

Menghadapi Filipina, sambung dia, banyak perubahan yang terjadi di semua negara termasuk peserta di grup A ini. Jadi, tentu tidak akan menganggap remeh siapapun nanti termasuk Filipina.

Baca juga: JADWAL Lengkap Piala Presiden 2024: Persib, Persija Hingga Persis Solo Akan Bertanding Mulai 19 Juli Nanti !

"Semua tim peserta grup A bagus, ada banyak perubahan, pembinaan di setiap negara. Jadi kami tidak akan menganggap remeh lawan. Kami tidak terlalu jauh mengomentari lawan, kami fokus pada tim sendiri. Tentu saja kami ingin menang," jelasnya.

Coach Indra Sjafri sudah melakukan pemusatan latihan dan melakukan uji coba sebelum laga AFF U19 berlangsung, ia sudah menentukan 23 pemain untuk mengarungi AFF U19 ini.

“Tim yang ada saat ini adalah pengerucutan tim, dari 28 pemain, selama kami melakukan TC di Surabaya. Sebelumnya kami di Jakarta juga melakukan seleksi selama TC di sana. TC di Jakarta diisi oleh 33 pemain. 23 pemain ini juga sudah sesuai dengan regulasi AFF untuk didaftarkan mengikuti turnamennya,” kata Indra dikutip dari pssi.org

Berikut daftar lengkap pemain Indonesia U19 di AFFU19

1. Ikram Algiffari - Semen Padang
2. I Wayan Artha Wiguna - Bali United
3. Fitrah Maulana Ridwan - Persib Bandung
4. Muhammad Alfahrezi Buffon - Borneo FC
5. Muhammad Mufli Hidayat - PSM Makassar
6. Rizdjar Nurviat Subagja - Borneo FC
7. Kadek Arel Priyatna - Bali United
8. Meshaal Hamzah Bashier Oman - Persija Jakarta
9. M. Iqbal Gwijangge - Barito Putera
10. Sulthan Zaky Pramana Putra Razak - PSM Makassar
11. Dony Tri Pamungkas - Persija Jakarta
12. Alexandro Felix Kamuru - Barito Putera
13. Welberlieskoot De Jardim - Sao Paolo FC
14. Figo Dennis Saputrananto - Persija Jakarta

Baca juga: Persib Datangkan Dimas Drajad, Ezra Walian pun Hengkang ke Persik Kediri ?


15. Muhammad Kafiatur - Dewa United
16. Tony Firmansyah - Persebaya Surabaya
17. Arlyansyah Abdulmanan - Persija Jakarta
18. Muhammad Mufdi Iskandar - Malut Selection
19. Marselinus Ama Ola - UD Logrones
20. Muhammad Riski Afrisal - Madura United
21. Arkhan Kaka Putra Purwanto - Persis Solo
22. Muhammad Ragil - Bhayangkara FC
23. Jens Raven - FC Dordrecht

Dan Indra Sjafri juga mengatakan kalau tim yang sudah terseleksi ini akan digunakan untuk proyek jangka panjang yaitu digunakan untuk mengikuti Piala Asia U20, September mendatang.

"Turnamen ini saya gunakan sebagai ajang sasaran antara untuk mengikuti Piala AFC U-20 di bulan September," tutur Indra.

LINK Live Streaming ASEAN U-19 Boys Championship 2024 Indonesia vs Filipina

KLIK DISINI

Baca juga: Kiper Indonesia, Maarten Paes Selangkah Lagi Gabung Tim Serie A Empoli ! Kesepakatan Pribadi Sudah Dicapai

 

Berita Terkini