Helo Indonesia

Gara-Gara Bocah Masak-Masakan, Kebun Ludes Terbakar di Pesawaran

Nabila Putri - Nasional -> Peristiwa
Selasa, 5 September 2023 14:54
    Bagikan  
Gara-Gara Bocah Masak-Masakan, Kebun Ludes Terbakar di Pesawaran

Sofyan Agani dan kebakaran kebun gara-gara anak-anak main masak-masakkan (Foto Rama/Ist/Helo)

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM - BPBD Kabupaten Pesawaran ingatkan warga bahaya kebakaran saat musim panas ini. Senin (5/9/2023), gara-gara anak-anak main masak-masakkan, kawasan perkebunan terbakar di Dusun Salahudin, Desa Negeri Sakti, Kecamatan Gedong Tataan.

"Alhamdulillah api bisa diisolasi dan dipadamkan dengan cepat, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu," ujar Kepala BPBD Kabupaten Pesawaran Sofyan Agani kepada Helo Indonesia Lampung, Selasa (6/9/2023). Kebun yang terbakar sekitar 1 ha.

Menurut Sofyan Agani, pihaknya sudah mengeluarkan surat edaran yang berisi himbauan kepada masyarakat agar tak membakar sampah atau buang puntung rokok yang dapat menyulut kebakaran.

Baca juga: Fraksi Gerindra Khawatir 71 Persen Proyeksi APBDP BL dari Jual 14 Aset

"Selain itu, masyarakat juga harus secara bijak menggunakan air, karena dampak fenomena El Nino dan kemarau ini bisa mengakibatkan kekeringan air," tambahnya.

Dikatakannya, Pemkab Pesawaran telah menyiapkan Posko Pengaduan khusus untuk Pemadam Kebakaran (Damkar). "Kami dari BPBD, Satpol-PP, dan Damkar Kabupaten Pesawaran selalu siap siaga dalam menghadapi fenomena El Nino dan kemarau yang terjadi, khususnya di Pesawaran," (Rama)