Helo Indonesia

Kejaksaan Agung Peduli Korban Bencana, Bagikan 9.500 Paket Sembako

Jumat, 29 Maret 2024 17:38
    Bagikan  
Kejaksaan Agung Peduli Korban Bencana, Bagikan 9.500 Paket Sembako

Kabag Kepangkatan dan Mutasi Kejaksaan Agung RI Andhie Fajar Arianto didampingi Kajari Demak Andri Kurniawan saat membagikan bantuan sembako kepada warga terdampak banjir di Desa Wonorejo Karanganyar. Foto: Jati

DEMAK, HELOINDONESIA.COM - Kejaksaan Agung Republik Indonesia melaksanakan kegiatan bakti sosial di sejumlah daerah di Indonesia. Termasuk di antaranya dilaksanakan di Desa Wonorejo, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak, Jateng, Jumat 29 Maret 2024.

Kepala Bagian Kepangkatan dan Mutasi Kejaksaan Agung RI Andhie Fajar Arianto menjelaskan, sebanyak 9.500 paket sembako dibagikan dalam rangkaian kegiatan bertajuk 'Kejaksaan RI Peduli 2024' tersebut. Selain warga kurang mampu, menjadi sasaran kegiatan sosial tersebut adalah masyarakat terdampak bencana alam.

Baca juga: Ribuan Orang Ikuti “Jateng Bersholawat”, Nana : Ini Ikhtiar Ketuk Pintu Langit

"Kegiatan sosial ini merupakan agenda rutin tahunan kami. Khususnya acara 'Kejaksaan RI Peduli 2024' telah dilaksanakan di beberapa wilayah di Jadebotabek, Jabar, Jateng dan Jatim," ujarnya, didampingi Kajari Demak Andri Kurniawan dan Kasi Intel Yulianto Aribowo.

Prihatin

Mengenai bencana alam yang belakangan ini terjadi di Tanah Air, Andhie menyampaikan, atas nama seluruh jajaran Kejaksaan Agung RI, Kejati, dan Kejari menyampaikan keprihatinan. Termasuk kepada warga terdampak banjir di Demak, Kudus dan Jepara. Serta korban gempa yang pekan lalu melanda sekitaran Tuban dan Gresik.

Baca juga: Diduga Sakit, Karyawan Pabrik Garmen di Bergas Meninggal di Kamar Kos

"Hari ini agenda kami mengunjungi korban bencana di Kudus, Demak dan Jepara. Untuk Kudus diberikan 1.000 paket sembako dan 250 kardus mi instan. Sedangkan di Demak, tepatnya Karanganyar diberikan 1.000 paket sembako dan beras 5 ton, dalam kemasan 5 kilogram. Sehingga total ada 1.000 paket beras juga," imbuhnya.

Harapannya, bantuan sosial tersebut dapat membantu meringankan beban para korban bencana. "Terlebih di bulan suci Ramadhan ini, semoga bisa menjalankan puasa dengan khusyuk. Hingga tiba saatnya merayakan Idul Fitri bersama keluarga," pungkasnya. (Jati)