Helo Indonesia

Tangguh, Setelah 33 Hari Terbenam di Dasar Laut, Iphone 14 Ini Masih Berfungsi Dengan Normal Loh

Syahroni - Teknologi
Jumat, 26 Mei 2023 13:05
    Bagikan  
Kondisi Iphone 14 setelah 33 hari di dasar lautan.
Tangkapan layar Youtube/ KHON2 News

Kondisi Iphone 14 setelah 33 hari di dasar lautan. - Setelah 33 hari terendam dilautan, Iphone 14 ini masih bisa berfungsi dengan baik.

HELOINDONESIA.COM - Seorang pria Minnesota yang kehilangan iPhone 14-nya saat berkayak di Hawaii terkejut ketika tiba-tiba ada orang asing yang menghubunginya dan memberi tahu bahwa ia telah menemukan ponselnya dan perangkat itu masih berfungsi dengan baik.

Zach Siggelkow (27) dari sebuah Desa di St. Anthony, Minnesota, Amerika Serikat sedang berlibur di Pantai Waikiki, Hawaii, bersama ibu dan saudara perempuannya Desember lalu. Pada hari terakhir, Siggelkow memutuskan untuk pergi berkayak. Saat dia mengeluarkan ponsel iPhone 14-nya untuk memfilmkan beberapa pesawat Angkatan Udara yang terbang di atasnya, tiba-tiba gelombang besar menghantam sisi kayak, menyebabkannya terbalik.

Saat dia berjuang untuk menemukan dayungnya dan kembali ke kayak, Zach menyadari bahwa dia telah kehilangan ponsel dan kacamata hitamnya. Pada awalnya, dia sangat kecewa tentang hal itu, tetapi kemudian dia menyadari tidak banyak yang bisa dia lakukan. Ia sendiri terkejut ketika 33 hari kemudian, dia mendapat email dari seseorang yang mengklaim telah menemukan iPhone-nya di dasar lautan.

Baca juga: NASA Temukan Bukti Adanya Benturan Keras Saat Pesawat Antariksa Jepang Menabrak Bulan

Dr Karl Brookins, adalah seorang pensiunan ilmuwan perikanan yang suka menyelam di sekitar Pantai Waikiki. Saat menyelam, ia melihat sesuatu yang aneh di dasar laut dan memutuskan untuk menyelidikinya. Ternyata benda itu adalah ponsel milik Siggelkow. Pun demikian saat itu dia tidak memiliki banyak harapan untuk bisa menghidupkannya kembali. Namun dia akhirnya tetap mencoba memperbaikinya.

"Ponsel itu sudah tertutup pasir dan batuan. Namun bentuknya yang seperti persegi menarik mata saya. Aya tidak menyangka kalau itu adalah ponsel karena bentuknya sudah seperti batu karang,” terang Brooking dilansir dari KHON2News.

Yang mengejutkan, setelah seminggu di dalam tas berisi garam dan beras untuk menghilangkan kelembapan, ponsel itu mulai mengisi daya dan dihidupkan. Terlepas dari tanggal, yang tetap tertahan pada 21 Desember, hari hilangnya ponsel tersebut, semuanya tampak berjalan dengan baik. Setelah berhasil membukanya, Dr. Brookins dapat menemukan email pemilik dan menghubunginya untuk mengembalikannya ponsel tersebut ke pemiliknya.

Baca juga: Kurangi Emisi Karbon di Udara, Prancis Keluarkan Larangan Penerbangan Domestik Jarak Pendek

“Saya kaget. Satu, karena dia menemukannya, jelas, dua, bahwa dia dapat masuk ke telepon, memulihkan video, dan menemukan alamat email saya,” kata Siggelkow.

Membuka kunci iPhone terdengar seperti suatu prestasi, tetapi sekali lagi, pemuda 27 tahun itu mengaku bahwa kode keamanan ponselnya hanyalah serangkaian angka 1. Jadi sebenarnya membuka kata sandi ponselnya tidaklah sulit.

Pihak Apple sendiri mengklaim bahwa iPhone 14 dapat bertahan hingga 6 meter di bawah air selama 30 menit. Tapi ponsel Siggelkow ini telah terendam elama 33 hari di lautan. Namun demikian, pihak Apple mengklaim kalau cerita ini sebenarnya sudah banyak terjadi. Beberapa tahun yang lalu, mereka juga sempat menulis kiah tentang iPhone 11 yang menghabiskan satu tahun di dasar danau dan masih berfungsi. Kemudian ada juga potingan tentang cerita iPhone lain yang menghabiskan 10 bulan di dasar sungai.