Helo Indonesia

Pelatih Persebaya Mengerucut ke Paul Munster, Bisa Jadi Pelatih Datang Sebelum Laga Melawan Borneo FC

Jumat, 18 Agustus 2023 08:40
    Bagikan  
KANDIDAT KUAT
intagram @coach.munster

KANDIDAT KUAT - Direktur Teknis Timnas Brunei Darussalam, Paul Munster dirumorkan calon kuat pelatih baru Persebaya Surabaya menggantikan Aji Santoso.

HELOINDONESIA.COM - Hari-hari ini Persebaya Surabaya Surabaya dihadapkan pada persoalan pelatih, pasca ditinggal Pelatih Aji Santoso yang mundur lantaran tidak mampu mencapai target.

Seperti kita ketahui Persebaya saat di pimpin pelatih Aji Santoso terus mengalami keterpurukannya hingga akhirnya mendapat 'peringatan keras' dari manajemen Persebaya.

Aji Santoso pun meninggalkan Persebaya, yang disusul mundurnya asisten pelatih Bejo Sugiantoro dan Mustaqim.

Kini Persebaya sdang melakukan pencarian sosok pelatih yang cocok untuk mengarsiteksi Persebaya Surabaya.

Baca juga: Diistirahatkan Persebaya Setelah Timnya Kalah dari Persikabo, Kini Aji Santoso Menjadi Pelatih Kepala Laskar Pajajaran

Menurut rumor yang berkembang ada beberapa nama yang sudah menjadi pilihan manajemen Persebaya seperti, Divaldo Alves, Paul Munster, Mario Gomez, serta eks juru taktik Urawa Reds, Ricardo Rodriguez.

Namun belakangan mengerucut ke salah satu nama yakni Direktur Teknis Timnas Brunei Darusalam, Maul Munter.

Mantan striker Timnas Irlandia ini, kini disebut-sebut bakal mengarsiteki Persebaya Surabaya yang nantinya akan di bantu asisten Uston Nawawi.

Sementara dilansir dari rbg.id mengungkap jika, manajemen Persebaya nantinya akan merekrut head coach saja.

Baca juga: Keluarnya Pelatih Aji Santoso dari Persebaya, Juga Diikuti Dua Asisten Pelatih Bejo Sugiantoro dan Mustaqim

"Insya Allah yang datang cuma head coach saja. Coach baru tidak membawa asisten pelatih," kata Manajeger Persebaya, Yahya Alkatiri.

Untuk itu Uston yang yang kini menjadi pelatih sementara, akan kembali menjadi asisten pelatih bersama head coach.

Sosok Uston Nawawi merupakan pelatih berusia 46 tahun dianggap pas menjadi sosok untuk turut serta membawa Persebaya pada Liga 1 2023/2024.

Uston juga dianggap sosok yang sudah mengetahui kondisi klun Persebaya, sehingga pelatih baru nanti tinggal menjelankan a[a saka yang harus dibentuk.

Baca juga: Sho Yamamoto Pahlawan Kebangkitan Kemenangan Persebaya pada Laga Kedua Skuad Bajol Ijo

Selain itu, hingga saat ini tim pelatih Pesebaya dianggap solid, terbukti dua laga terakhir Persebaya berhasil merangkap naik ke peringkat lebih tinggi dari sebelumnya di klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Di sisi lain departemen analisis juga sudah ada, semua sudah berjalan sesuai keinginan, tinggal meningkatkan yang sudah ada di Persebaya.

Terkait kedatangan pelatih baru yang dirumorkan banyak penggemar Persebaya, Yahya Alkatiri meminta untuk bersabar.

Saat ini Persebaya di bawa kendali Coach Uston Nawawi untuk memimpin Persebaya di tiga laga ke depan.

Baca juga: Pelatih Persebaya Butuh Pertolongan Bonekmania, untuk Menyemangati Skuadnya Menghadapi Persita Tangerang

Dengan demikian tugas pelatih sementara ini baru tuntas ketika Persebaya menjamu Borneo FC pada 3 September 2023 mendatang.

Tentang kedatangan pelatih baru Persebaya, Alkatiri memberikan isarat, bakal datang lebih cepat, bahkan sang pelatih bisa datang sebelum laga melawan Borneo Putera.

Sementara posisi Persebaya saat ini telah mendapatkan 11 poin yang berada diperingkat 12 klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Terdapat empat tim yang memiliki poin yang sama dengan poin 11 yakni Persik Kediri, PSM Makassar, Dewa United, dan Persebaya Surabaya. **