Helo Indonesia

Persedikab Masih Grogi Bermain di Luar Kediri, Bemain Imbang dengan PSM Masiun di Bojonegoro

Minggu, 28 Januari 2024 18:55
    Bagikan  
IMBANG
persedikab official

IMBANG - Laga perdana Persedikab vs PSM Madiun berakhir imbang 2-2 di Stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro, Minggu (28/1/2024)

HELOINDONESIA.COM - Laga perdana di laga 8 Besar Liga 3 Jatim antara Persedikab vs PSM Kota Madiun di Stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro, Minggu (28/1/2024) berakhir dengan berbagi poin 2-2.

PSM Madiun cukup meyakinkan meski tidak didukung 3 pemain kunci mereka dengan tampil ngotot mampu mengimbangi pemainan Persedikab.

PSM Madiun bermain tanoa beban dengan permaian cepat di menit pertama hingga mampu menghadirkan 1 gol di menit ke-10.

Baca juga: Inilah Jadwal Pertandingan Babak 8 besar Liga 3 Jawa Timur 2023/2024, Dihuni Klub Menakutkan Wilayah Timur dan Barat

Tim asuhan Kodari Amir ini memperoleh gol dari hasil pelanggaran penalti yang berhasil disempurkan oleh Obet Rivaldo.

Gol terus berlanjut di menit ke-25 melalui tendangan Achmad Dwi berhasil menambah pundi-pundi gol PSM Madiun melalui sundulan kepala.

Namun menjelang akhir babak pertama dimenit ke-45 Persedikab mampu memperkecil ketertinggalan gol dari PSM Madiun.

Baca juga: Potensial Cah Kediri, Kiper Persedikab ini Baru Kebobolan Dua Gol Selama Kompetisi Liga 3 Jatim, dari Tendangan Penalti

Melalui lemparan jarak jauh, Azril Fajar mampu menyempurnakan tendangan dengan yang merobek gawang Laskar Banteng Wilis hingga skor 2-1.

Dibabak kedua Persedikab mulai menemukan jati dirinya hingga berbagai serangan terus dilakukan untuk membobol gawang PSM Madiun.

Upaya itu akhir berhasil dilakukan oleh Rendy Afinda yang sukses mengupur mimpi pemain PSM Madiun untuk merebut tiga poin dilaga ini dengan mencetak gol di inyuriy time menit ke-90+5.

Baca juga: Pemain Asing Timor Leste asal Indonesia Terpaksa Bermain di Liga 3 Jatim, Begini Komentar Dani Ardianto

Pelatih Persedikab, Muslim Habibi mengaku para pemain masih gugup di laga pedana ini.

Meski demikian Habibi tetap memberikan ucapan terima kasih karena tim sudah bekerja keras, meski sempat canggung di menit awal, karena baru pertama bermain di luar Kediri.

Dalam laga itu Persedikab menurunkan 2 pemain senior, sejak awal pertandingan sebenarnya mampu mendominasi pertandingan.

Baca juga: Delapan Tim Lolos Perempat Final Liga 3 Jatim, Persedikab dan Perseta Tulungagung Bakal Bersaing

Hasil Pertandingan Liga 3 Jatim, Minggu, 28 Januari 2024:

Pasuruan United 0 - 1 NZRSumbersari

Persekabpas Pasuruan 4 - 0 Perseta 1970

PSM Madiun 2 - 2 Persedikab Kediri. **