Helo Indonesia

Buntut Helikopter Latih Jatuh dan Terbakar di Ciwidey, TNI AD Gelar Investigasi

Minggu, 28 Mei 2023 23:35
    Bagikan  
Helikopter latih TNI AD jatuh di Ciwidey.
Tangkapan layar Youtube

Helikopter latih TNI AD jatuh di Ciwidey. - Helikopter latih milik TNI AD jatuh dan terbakar di Ciwidey, Bandung, 5 awak selamat.

HELOINDONESIA.COM - Helikopter latih milik TNI AD jatuh di kawasan Ciwidey, Bandung, Jawa Barat, Minggu (28/5). Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat dalam keterangan tertulisnya menyebut, helikopter jenis BEL 412 itu terjatuh saat latihan.

"Kecelakaan helikopter jenis BEL 412 milik TNI AD di Kampung Bayongbong, Desa Patenggang, Kecamatan Rancabali dalam rangka mendukung latihan Yonif 300 R/ BJW," kata Hamim melalui keterangan tertulisnya.

Hamim memastikan seluruh kru helikopter selamat, namun 5 kru yang ada di dalam helicopter mengalami luka-luka benturan dan sudah dievakuasi ke RS Dustira, Cimahi untuk mendapatkan pengobatan dan perawatan.

Baca juga: Bakal Dipolisikan Mahfud MD, Ternyata Denny Indrayana Pernah jadi Tersangka Korupsi Payment Gateway

Hamim mengaku belum mengetahui kronologi jatuhnya helikopter. Pihaknya masih mendalami kecelakaan ini.

"Hingga saat ini kronologis kejadian masih dalam investigasi," imbuhnya.

Menurut kesaksian warga yang disertai rekaman video yang beredar di dunia maya diketahui, helikopter jenis jenis BEL 412 terbakar saat terjatuh. Dalam video beredar, asap tebal dan api tampak membubung tinggi di lokasi kejadian.

Dalam video lainnya, tampak seorang pria dengan luka di wajah sedang duduk di lokasi tidak jauh dari pesawat terbakar.