Helo Indonesia

Seleksi Calon Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024 Resmi Dibuka

Senin, 13 Mei 2024 13:38
    Bagikan  
Seleksi Calon Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024 Resmi Dibuka

Gubernur Lampung diwakili Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto membuka secara resmi seleksi calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paski

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM  --- Gubernur Lampung diwakili Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Fahrizal Darminto membuka secara resmi seleksi calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Tingkat Provinsi Lampung Tahun 2024 di Gedung Pusiban, Senin (13/5/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan secara rutin oleh Pemerintah Provinsi Lampung melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik dan Dinas Pemuda dan Olah raga Provinsi Lampung ini akan dilaksanakan mulai dari tanggal 12 Mei 2024 sampai dengan 17 Mei 2024 yang bertujuan untuk mengarustamakan Pancasila dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKR)I nelalui pembinaan ideologi berkelanjutan.

Gubernur Lampung dalam sambutan yang disampaikan oleh Sekdaprov Lampung Fahrizal Darminto menyampaikan salam hormat dan apresiasinya atas perjuangan para calon anggota Paskibraka tahun 2024 hingga sampai di seleksi tingkat Provinsi.

"Saya ucapkan selamat dan bangga kepada adik-adik semua, sudah bisa hadir disini untuk menjadi anggota Paskibraka tingkat Provinsi Lampung merupakan perjuangan yang luar biasa," ungkapnya.

Seleksi ini dilaksanakan untuk mencari yang terbaik dan betul-betul siap, baik secara fisik, mental dan kecerdasan untuk menjadi anggota Paskibraka Provinsi Tahun 2024, bahkan dari peserta terpilih nantinya akan dipilih peserta untuk mewakili Provinsi Lampung menjadi Paskibraka tingkat Nasional yang direncanakan akan dilaksanakan di Ibu Kota Nusantara (IKN) dan akan menjadi upacara pengibaran bendera pertama di Ibu Kota Negara yang baru.

Gubernur Lampung juga mengatakan bahwa bagi peserta terpilih akan mendapatkan pembinaan lanjutan berupa wawasan kebangsaan, ideologi pancasila dan parade kesamaptaan yang diharapkan dapat memahami secara utuh makna dari pengibaran bendera yang hakiki.(diskominfotik)