Helo Indonesia

Anies Ikut Nonton Balap Formula E di Ancol, Meski yang Bangun Sirkuit Dia Tidak Masuk Undangan

Winoto Anung - Olahraga
Sabtu, 3 Juni 2023 17:33
    Bagikan  
Anies Baswedan
tangkapan layar

Anies Baswedan - Mantan Gubernur DKI Anies Baswedan menonton balap Formula E, di Ancol. Anies tidak lagi di VVIP, tapi di tribun biasa. (Foto: tangkapan layar)

HELOINDONESIA.COM - Anies Baswedan ikut menonton balap Formula E Jakarta 2023, di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu 3 Juni 2023. Meski mantan Gubernur DKI Jakarta dan yang membangun sirkuit Formula E, Anies ternyata bukan masuk kategori undangan, sehingga dia beli tiket balap Formula E.

“Saya beli tiket, saya bukan undangan, seperti yang lain juga. Datangnya hari ini, tidak tahu kalau besok,” ujar Anies mengungkapkan.

Anies yang juga merupakan calon Presiden dari Koalisi Perubahanm datang bersama istri dan anaknya, Dari kejauhan dia tampak mengalungkan tiketnya, dan menggandeng istrinya, Ferry Ferhati.

Saat ditemua awak media, Anies tampak dengan bangga memamerkan tikernya. Ia mengaku akan menonton hari ini, kalau untuk besok, yakni hari Minggu, belum lihat jadwal pribadinya. Anies mengaku senang, karena ntiket ludes terjual.

Baca juga: Netflix, Disney, Amazon Cari Cara Hentikan Aturan Tembakau India yang Merepotkan

“Ini menggambarkan Formula E ini kegiatan yang antusiasnya tinggi. Bahkan diselenggarakan sampai dua kali sekarang,” kata Anies.

Anies mengenakan kaos hitam, ada tulisan pesepeda Jakarta. Ia datang bersama istrinya Fery Farhati yang mengenakan busana biru laut, Putrinya, Mutiara Baswedan didampingi suaminya Ali Saleh Alhuraiby.

Soal tontonan balap Formula E ini, Anies berharap penonton bisa lebih banyak lagi ke depannya.

Dia pun sempat mendoakan penyelenggaraan ajang balap Formula E kali ini lancar. “Semuanya merasakan kebahagiaan, bawa nama Jakarta, Indonesia lebih baik,” kata Anies menambahkan.

Baca juga: Meski Belum Sepakat Dukung Ganjar, PAN dan PDIP Sepakat Tak Saling Menjatuhkan

“Ini adalah balapan mengangkat perekonomian, kita bicara masa depan. Dan ini Jakarta yang memulai di Asia Tenggara," kata Anies Baswedan.

Pada gelaran Formula E tahun lalu, Anies Baswedan menonton di tribun VVIP, duduk berdampingan dengan Ketua DPR Puan Maharani, Presiden Jokowi, dan Ketua MPR Bambang Soesatyo. Pada hari ini Anies nonton di tribun biasa. (*)

(Winoto Anung)