bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Gilga Sahid Bakal Meriahkan Lebaran di DTW Curug Sewu Kendal, Catat Tanggalnya

Jumat, 29 Maret 2024 06:28
    Bagikan  
Gilga Sahid Bakal Meriahkan Lebaran di DTW Curug Sewu Kendal, Catat Tanggalnya

Gilga Sahid. Foto: ist

KENDAL, HELOINDONESIA.COM - Guna mendongkrak jumlah kunjungan pariwisata di Kendal, terutama di destinasi wisata Curug Sewu, Kecamatan Patean, Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kendal bakal menggelar konser meriah pada libur Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah mendatang.

Tidak tanggung-tanggung, para pengunjung DTW Curug Sewu bakal disuguhi konser musik Gilga Sahid dan GildCoustic pada 14 April 2024 mendatang.

Baca juga: Tren Warna Baju Lebaran 2024, Tampil Cantik dan Stylish

Kepala Bidang Pariwisata Disporapar Kendal, Ahmad Syahrul Falah mengatakan, Gilga Sahid merupakan penyanyi Pop Jawa yang saat ini tengah naik daun dan digandrungi banyak orang. Sehingga dengan mendatangkan Gilga Sahid diharapkan dapat menjadi magnet bagi masyarakat untuk datang ke DTW Curug Sewu.

"Libur lebaran tahun 2024 ini memang sedikit berbeda dengan lebaran di tahun-tahun sebelumnya. Disporapar akan mendatangkan Gilga Sahid yang memang saat ini sangat digandrungi oleh masyarakat, terlebih para generasi milenial dan generasi Z. Sehingga pastinya akan lebih meningkatkan daya tarik masyarakat untuk datang ke destinasi wisata Curug Sewu," kata Ahmad Syahrul Falah melalui rilis yang diterima Kamis, 28 Maret 2024.


Tiket Terjangkau
Syahrul mengungkapkan, untuk menikmati konser Gilga Sahid, para pengunjung hanya dikenakan tiket masuk dengan harga yang sangat terjangkau yakni Rp 22.200.

Baca juga: Resep Cara Membuat Kentang Goreng Rumahan ala McD

"Tiket resmi Konser Gilga Sahid feat Gildcoustic di Curug Sewu Rp. 22.200. Tapi saat ini belum dibuka penjualan tiket resmi melalui jalur mana pun. Tiket resmi hanya dijual oleh Disporapar Kendal dan DTW Curug Sewu," terangnya.

Sementara itu, Kepala Disporapar Kendal, Achmad Ircham Chalid, mengajak masyarakat di Kabupaten Kendal maupun luar Kabupaten Krndalberbondong-bondong liburan ke Curugsewu pada libur lebarang mendatang.

"Karena dengan tiket yang sangat terjangkau Rp 22.200, pengunjung sudah bisa menikmati keindahan DTW Curug Sewu, sekaligus menyaksikan konser musik Gilga Sahid," ujar Ircham Chalid.

Baca juga: Resep Minuman Cokelat Lezat Untuk Buka Puasa

Ia menambahkan, selain DTW Curug Sewu, Kabupaten Kendal juga memiliki destinasi pariwisata lainnya. Baik yang dikelola pemerintah maupun swasta, seperti Pantai Sedang Sikucing, Kolam Renang Boja, Omae Opa, Pantai Cahaya, Tirto Arum Baru Kendal, River Walk, dan masih banyak lagi destinasi wisata lainnya.

"Monggo masyarakat bisa memilih destinasi wisata Kendal mana saja yang akan dijadikan tempat berlibur, sesuai dengan keinginan. Pastinya semua tempat wisata asik untuk berlibur bersama keluarga," kata Kepala Disporapar Kendal

Dirinya berharap, melalui event ini nantinya akan mendongkrak kunjungan pariwisata di Kabupaten Kendal, terutama DTW Curig Sewu. Sehingga juga akan lebih meningkatkan PAD pada Sektor Pariwisata.

"Harapannya wisata di Kabupaten Kendal bisa lebih dikenal oleh masyarakat luas, baik secara nasional maupun internasional," harapnya. (Anik)