Salip Xioami Mix Fold 2, Honor Magic V2 jadi Ponsel Lipat Tertipis di Dunia?

Sabtu, 15 Juli 2023 20:36
Saingi Xiaomi Mix Fold 2, Honor Magic V2 jadi ponsel lipat tertipis di dunia. ist

HELOINDONESIA.COM - Pabrikan ponsel Honor resmi meluncurkan ponsel lipat (foldable) terbarunya, Honor Magic V2, di pasar China pada Rabu (12/7) lalu. Ponsel ini memiliki ketebalan 4,7 mm dalam keadaan terbentang dan 9,9 mm saat terlipat, dengan memiliki bobot 231 gram. Dengan ukuran bodi tersebut menjadikan ponsel Honor Magic V2 sebagai ponsel lipat "tertipis" setelah mengalahkan ponsel Xiaomi Mix Fold 2.

Honor Magic V2 menawarkan layar utama LTPO OLED berukuran 7,92 inci yang ditopang resolusi 2.156x2.344 piksel dengan refresh rate adaptif 120Hz. Layarnya mendukung HDR10+ dan memiliki kecerahan hingga 1.600 nits dalam mode otomatis. Untuk layar sampul, memiliki ukuran 6,43 inci dengan panel OLED 10-bit beresolusi 2.376x1.060 piksel, refresh rate 120Hz, dan tingkat kecerahan hingga 2.500 nits dalam mode otomatis.

Baca juga: Segera Dirilis, Begini Spesifikasi Realme 11 Pro Series yang Akan Diluncurkan Bulan Ini

Kedua layar Magic V2 memiliki peredupan PWM frekuensi tinggi 3.840 Hz untuk animasi bebas flicker dan mendukung input stylus.

Untuk fotografi, Magic V2 menghadirkan konfigurasi tiga kamera belakang. Kamera utama dengan lensa wide-nya 50MP, aperture f/1.9, dan dilengkapi OIS. Ditemani kamera ultrawide 50MP f/2.0 dan kamera telephoto 20MP OIS dengan kemampuan 2,5x optical zoom.

Perangkat lipat ini menjalankan MagicOS 7.2 yang berbasis Android 13 dan sudah ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 dengan RAM 16 GB dan penyimpanan internal hingga 1TB. Honor dibekali baterai silicon-carbon berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian daya cepat 66W.

Baca juga: Daftar Ponsel Samsung Dilengkapi Teknologi NFC, Tinggal Pilih dari yang Murah Hingga Mahal

Saat ini, Honor Magic V2 tersedia di pasar Tiongkok, dalam pilihan warna Black, Silk Black, Silk Purple, dan Gold. Harganya untuk model dasar RAM 12/256 GB dijual sekitar Rp 18 juta, versi RAM 12/512 GB dijual dengan harga sekitar Rp 20 juta, dan edisi Magic V2 Ultimate dengan RAM 16 GB dan penyimpanan 1 TB dibanderol dengan harga sekita Rp 25 juta.

Ponsel Honor Magic V2 baru tersedia di pasar China. Untuk di pasar Indonesia, dikabarkan akan tersedia dalam waktu dekat.

(Jumadi)

Berita Terkini