Helo Indonesia

Berikut Harga dan Spesifikasi Singkat Realme C63, Mendukung Pengisian Daya SuperVOOC 45W

Epenz - Teknologi
Kamis, 6 Juni 2024 12:29
    Bagikan  
Realme C63
Kompas tekno : google

Realme C63 -

HELOINDONESIA.COM - Realme merilis ponsel entry level terbarunya, Realme C63. 

Menjadi yang paling bagus di Kelasnya? 

Harga Realme C63 1-2 jutaan sudah mendukung pengisian daya SuperVOOC 45W dengan bodi dibalut dengan material vegan leather. 

BACA juga : Berikut 6 Kode Redeem Game Free Fire (FF) Terbaru, Kamis 6 Juni 2024 : Dapatkan Item - Item Menarik

Realme mengklaim C63 adalah harga sejutaan yang punya pengisian daya tercepat di kelasnya. 

Untuk prosesor yang digunakan dilansir dari situs mereka C63 ini menggunakan prosesor Unisoc T612, yang punya delapan core (enam core A75 1,8GHz dan enam core A55 1,8GHz) dan GPU Mali-G57.

Kapasitas RAM-nya adalah 8GB+8GB, serta storage yang cukup besar 256GB.

Resolusi kamera belakangnya 50MP, dilengkapi sertifikasi IP54 dan dilengkapi fitur NFC dan Dynamic Button. 

Untuk warna ada 2 varian warna, Leather Blue dan Jade Green. 

Harga : 

Realme C63 (6GB|128GB) - Rp 1.899.000 eksklusif di realme.com, Tokopedia dan TikTok. 

Realme C63 (8GB|128GB) - Rp 2.199.000 di realme.com dan Shopee.