Jamu Persebaya Malam Ini, PSIS Semarang Optimistis Menang

Rabu, 29 Maret 2023 12:48
Pelatih Kepala PSIS Semarang Gilbert Agius. Foto: PSIS.co.id

SEMARANG, HELOINDONESIA.COM - PSIS Semarang optimistis memetik kemenangan saat menjamu Persebaya Surabaya dalam lanjutan Kompetisi Liga 1 yang akan berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Rabu 29 Maret 2023 malam ini.

Sebelumnya jadwal laga klasik ini harus dilakukan penundaan. Semula, duel klasik ini akan berlangsung  pada 8 Februari lalu namun baru digelar pada Rabu (29/3) di Stadion Jatidiri.


Kick off pukul 20.30 WIB dan disaksikan kedua suporter kesebelasan, termasuk dua pemimpin daerah yaitu Walikota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu dan Walikota Surabaya Eri Cahyadi.

Pelatih Kepala PSIS Semarang Gilbert Agius merasa yakin pasukannya meraih poin penuh pertamanya setelah ditunjuk sebagai juru taktik baru tim Mahesa Jenar.

Pelatih asal Malta tersebut sejauh ini belum mampu membawa PSIS memenangi pertandingan. Sebaliknya,  dalam lima pertandingan terakhir PSIS menangguk kekalahan.

Meski demikian, Agius memahami jika big match ini tidak akan mudah sebab Persebaya juga merupakan tim yang tangguh dengan suporter fanatiknya.
Dia menyebut, gelandang Persebaya asal Portugal, Ze Valente menjadi salah satu pemain yang diwaspadainya.

''Persebaya adalah tim yang bagus yang punya pemain berkualitas. Lihat saja Ze Valente yang punya teknik individu bagus. Namun, mereka juga bagus sebagai tim. Tidak mudah bagi kami mengalahkan  mereka, dan butuh bekerja keras meraih kemenangan,'' ujarnya Selasa (28/3).

Bagi eks juru taktik Timnas Malta U-21 itu, laga kontra Green Force sangat penting untuk bangkit. Karena itu, semua pemain harus mau bekerja lebih keras untuk memenangkan pertandingan.

Ia ingin memberikan kemenangan bagi suporter yang dipastikan akan hadir ke stadion. Disisi lain, kemenangan juga akan jadi kado ulang tahun untuk dua kelompok suporter PSIS, Panser Biru dan Snex.

''Laga ini juga sangat penting bagi suporter yang ingin tim kembali menang. Yang pasti kami terus bekerja untuk itu. Persiapan kami berjalan bagus meski waktu yang ada tak banyak,'' katanya.

Dalam laga melawan Persebaya, jarak waktu dengan pertandingan sebelumnya menghadapi Barito Putera, Minggu (26/3) lalu cukup dekat. Namun hal ini harusnya tidak menjadi kendala sebab pada laga kontra Barito Putera mayoritas pemain inti tidak dimainkan untuk menjaga kebugaran mereka tetap dalam kondisi yang bagus ketika berjumpa Persebaya.

''Ya, kami bisa menurunkan semua pemain terbaik kami. Ini yang membuat kekuatan PSIS pulih. Namun, semua harus tetap siap, karena kami juga melihat bagaimana kondisi terakhir mereka jelang laga,'' tandasnya.


Waspadai Kebangkitan


Sementara itu, Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mengaku mewaspadai kebangkitan PSIS Semarang.

Menurut Aji, PSIS tentu sudah menyiapkan skuad terbaiknya dalam duel bergengsi ini.

Dia bahkan menduga, PSIS sengaja mengorbankan pertandingan sebelumnya lawan Barito Putera dengan hanya diisi pemain muda sementara pemain inti disimpan untuk laga melawan Persebaya. Akibatnya PSIS kalah 0-3.

Pada pertandingan menghadapi Barito Putera di Banjarmasin, sejumlah pemain inti yang diparkir antara lain, Adi Satryo, Alfeandra Dewangga, Wahyu Prasetyo, Fredyan Wahyu, Lutfi Kamal, Delfin Rumbino, Septian David Maulana, Taisei Marukawa, Vitinho, dan Carlos Fortes.

"Untuk laga krusial ini tentunya kami harus mewaspadai kebangkitan PSIS Semarang. Saya tahu pada pertandingan terakhir merekalawan Barito Putera, tidak banyak menurunkan pemain inti mereka dan hanya menurunkan pemain muda. Itu tentunya bagian dari taktik menghadapi Persebaya," ungkap mantan pemain timnas Indonesia itu.

Aji memahami betul PSIS memburu kemenangan dalam laga kontra Persebaya sebagai momentum kebangkitan. Sebab, dalam delapan pertandingan sebelumnya PSIS belum sekalipun meraih kemenangan. (Aji)

Berita Terkini