Percantik Kukumu dengan Beragam Desain Nail Art, Ikuti Tips Berikut ini

Sabtu, 13 Mei 2023 11:22
Seni mewarnai kuku. Foto: pexels

HELOINDONESIA.COM - Mewarnai kuku bukan sekadar untuk menambah daya tarik dari penampilan seorang wanita saja.

Mewarnai kuku kini sudah menjadi sebuah seni atau nail art.

Nail art merupakan seni mempercantik kuku dengan berbagai model dan desain.

Sehingga mewarnai kuku menambah tampilan menjadi lebih menarik dan unik. 

Baca juga: Kepala Desa dari Lambar Daftarkan Diri Jadi Bacaleg DPD RI

Agar hasilnya maksimal dalam nail art. Ada  beberapa tips yang perlu kamu perhatikan.

Pertama, persiapkan kuku dengan baik.

 Sebelum mulai melakukan nail art, pastikan kuku Anda dalam kondisi bersih dan sehat. 

Gunakan kutek atau alat khusus untuk membersihkan kuku dan memotong kuku sesuai panjang yang kamu inginkan.

Kedua, gunakan base coat.

Sebelum mulai menggunakan cat kuku atau membuat desain nail art, pastikan untuk menggunakan base coat terlebih dahulu. 

Baca juga: Bisa Bikin Iritasi, Jangan Sembarangan Mencampur Beberapa Jenis Minyak Esensial jadi Satu

Base coat akan membantu melindungi kuku dari kerusakan akibat cat kuku dan membantu cat kuku menempel lebih baik pada kuku.

Ketiga, gunakan alat bantu.

Ada banyak alat bantu yang bisa dipakai untuk membuat desain nail art  beragam.

Di antaranya , dotting tool atau stiker kuku. 

Kamu  juga bisa mencoba menggunakan kuas cat kuku yang tipis dan presisi untuk membuat desain yang lebih detail.

Keempat, eksperimen dengan warna. 

Cobalah bermain dengan warna yang berbeda untuk menciptakan desain yang menarik. 

Baca juga: Nyesal Baru Tahu! Ternyata Madu Lebah Memiliki Manfaat Yang Luar Biasa Bagi Kesehatan

Kamu  bisa menggunakan warna yang serasi atau mencoba kombinasi warna yang berbeda untuk membuat desain yang unik.

Kelima, pakai top coat.

Setelah selesai membuat desain nail art, pastikan untuk menggunakan top coat untuk membantu melindungi kuku dan membuat desain terlihat lebih tahan lama.

Keenam,  jangan lupa bersihkan alat dan jangan sering melakukan nail art.

 Pastikan untuk membersihkan alat dan bahan setelah digunakan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan kuku Anda. 

Namun  nail art juga berisiko. Apalagi kalau sering melakukan nail art  dapat menyebabkan kuku menjadi lemah dan mudah rapuh.


Berita Terkini