bjb Kredit Kepemilikan Rumah
Helo Indonesia

Didukung 16 Parpol, Pasangan Ben-Pilar Lakukan Pendaftaran ke KPU Kota Tangsel

M. Haikal - Pilkada
Kamis, 29 Agustus 2024 16:06
    Bagikan  
Pilkada Tangsel
Foto: Heloindonesia

Pilkada Tangsel - Pasangan calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan saat mendaftarkan ke KPU Kota Tangsel.

HELOINDONESIA.COM - Pasangan Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan melakukan pendaftaran di kantor KPU Kota Tangerang Selatan sebagai Paslon dalam Pilkada 2024 mendatang pada Kamis (29/8/2024).

Diusung 16 partai politik Benyamin Davnie percaya bahwa ke depannya bakal kembali terpilih untuk memajukan Kota Tangerang Selatan.

Diarak ratusan relawan dan massa partai politik, pasangan Benyamin-Pilar melakukan pendaftaran di kantor KPU Tangsel secara tertib.

Massa membawa atribut relawan dan bendera partai politik sebagai bentuk dukungan pendaftaran di KPU Tangsel.

Baca juga: Jadwal Week 4 MPL ID S14 : Ada FNATIC Onic vs Bigetron Alpha Hingga RRQ Hoshi vs Alter Ego Esports

Dalam kesempatan itu, Benyamin Davnie mengucapkan terima kasih kepada para ketua dan tokoh-tokoh parpol yang bersedia mendukungnya untuk kembali maju sebagai orang nomor satu di Kota Tangsel.

Tercatat beberapa Parpol yang mendukung pasangan Ben-Pilar ini, di antaranya PKB, Partai Gerindra, PDIP, Partai Golkar, Partai Nasdem, Partai Buruh, Partai Gelora, PKN, Partai Hanura, PAN, Perindo, PPP dan Partai Ummat, PBB, Partai Demokrat dan PSI.

Dalam kesempatan itu, Cagub Provinsi Banten Airin Rachmi Diany pun turut datang sebagai bentuk dukungan kepada pasangan Benyamin-Pilar.

Tampak juga ketua-ketua Parpol, terutama dari PDI Perjuangan Wanto Sugito alias Klutuk.

Baca juga: Ridwan Kamil Janji Akan Dukung Persija Jika Terpilih Jadi Gubernur Jakarta

Saat konferensi pers, Benyamin Davnie didampingi oleh Cawalkot Pilar Saga Ichsan menyampaikan bahwa persyaratan pencalonannya sudah dipenuhi sebaik-baiknya.

"Sekarang sedang dilakukan verifikasi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan. Kami berharap bahwa dapat memenuhi persyaratan-persyaratan yang ditentukan oleh peraturan perundang-undangan yang nanti akan dinyatakan oleh KPU," papar Benyamin Davnie.

Soal visi Benyamin mengatakan akan mewujudkan Tangsel yang unggul kemudian juga inovatif menuju kota lestari.

 "Tanggal ini merupakan stagging pertama dari rencana pembangunan jangka panjang 2025 sampai dengan 2045 yang visinya adalah Tangsel sebagai kota yang nyaman untuk dihuni, kemudian maju sejahtera dan berkelanjutan," paparnya.

Baca juga: Viral Siswa SMP di Sukabumi Jadi Korban Penusukan Hingga Tewas, 2 Pelaku Ternyata Masih Pelajar Juga

Kemudian , lanjutnya, dengan 5 misi yang memberikan tekanan kepada pengembangan sumber daya manusia, ekonomi kreatif, digitalisasi pelayanan publik dan beberapa misi-misi yang lainnya," jelas Benyamin.

Langkah selanjutnya, Ben-Pilar bersama dengan partai koalisi akan melanjutkan rapat-rapat berikutnya untuk membentuk tim kampanye yang nanti akan didaftarkan ke komisi Pemilihan Umum.

Menurutnya, ini akan menjadi instrumen bagi pasangan kami untuk terjun ke bawah secepatnya, tentu bersama partai koalisi. Kemudian pada 1 September akan melaksanakan tanggal 1 September di Rumah Sakit Umum Sitanala, Kota Tangerang.

"Persiapan khususnya kami harus berpuasa saja sejak malam harinya hanya boleh minum air putih," tukasnya.