Mirza Ungkap Cara Ngakalin Minimnya APBD buat Ngurus Jalan

Selasa, 3 September 2024 20:05
RMD Helo Lampung

LAMPUNG, HELOINDONESIA.COM -- Bakal Calon Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal (RMD) memaparkan cara "ngakalin" anggaran yang sedikit buat ngurus infrastruktur jalan di Provinsi Lampung.

Jika mengandalkan APBD, tidak cukup. Berdasarkan mandatory spending, sisa anggaran tidak lebih dari Rp1 triliun dari Rp8, 33 T APBD 2024 untuk mengurus infrastruktur jalan sepanjang 1.695,48 km. "Kecil sekali dibandingkan Banten saja," katanya.

Sebanyak 20 persen untuk pendidikan sesuai amanat UUD 1945 pasal 31 ayat (4) dan UU Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pasal 49 ayat (1). Sisanya kebutuhan belanja rutin pemerintahan dan sektor pembangunan lainnya.

Lalu, 10 persen buat kesehatan sesuai amanat UU Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan. Pemprov Lampung hanya bisa melanjutkan perbaikan jalan dengan dana APBD Tahun 2024 sebesar Rp170 miliar.

Dengan kondisi seperti itu, Lampung perlu bantuan Pemerintah Pusat. Seperti tahun lalu, Presiden Jokowi menggelontorkan dana buat perbaikan infrastruktur penting di Lampung.

Untuk yang akan datang, Lampung butuh perhatian Prabowo Subianto, presiden yang akan datang. Lampung butuh suntikan anggaran besar-besaran oleh pemerintah pusat sehingga bisa menyamai daerah yang lain.

Kebetulan, kata RMD, dirinya yang diminta Prabowo memimpin Lampung. Semoga Pilkada Serentak 2024 menjadi momentum untuk Provinsi Lampung mendapatkan perhatian dari Presiden RI Terpilih Prabowo Subianto.(Hajim) 


 - 

Berita Terkini