Bupati Demak Ajak Masyarakat Aplikasikan Nilai Pancasila pada Kehidupan

Sabtu, 17 Agustus 2024 21:00
Ade
UPACARA: Paskibraka Kabupaten Demak saat bersiap mengibarkan sang Saka Merah Putih pada Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 di Alun-alun Demak dengan Bupati dr Hj Eistianah SE sebagai inspektur upacara. Foto : sari jati

DEMAK, HELOINDONESIA.COM -Upacara memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79 tingkat Kabupaten Demak dengan inspektur upacara Bupati dr Hj Eisti'anah SE berlangsung hikmad, Sabtu (17/8/2024). Selain mengajak masyarakat mengaplikasikan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, bupati juga mengapresiasi diadakannya lomba-lomba yang  bersifat konstruktif atau membangun. 

Upacara yang berlangsung di Alun-alun Demak itu diikuti ratusan peserta dari berbagai elemen massa. Turut hadir Wakil Bupati Demak KH Ali Makhsun MSI, jajaran Muspida, Sekda H Akhmad Sugiharto ST MT, kepala OPD, serta anggota DPRD Kabupaten Demak.

Diawali dengan pengibaran sang Saka Merah Putih oleh Paskibraka Kabupaten Demak hasil bimbingan Tim Gabungan di bawah koordinasi Bakesbangpol Kabupaten Demak. Dilanjutkan dengan pengucapan Pancasila oleh segenap peserta upacara, dan diakhiri penyerahan hadiah lomba-lomba memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79.

Dikonfirmasi mengenai spirit HUT Kemerdekaan RI ke-79 bagi kehidupan masyarakat saat ini, Bupati Eisti'anah menyebutkan, para pahlawan perintis kemerdekaan menjadikan Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia  bukan tanpa alasan. Tentunya agar NKRI yang terdiri dari banyak suku bangsa dan  sudah berhasil meraih kemerdekaan tidak terpecah belah dan kembali dijajah oleh segala bentuk penjajahan.

Generasi

"Kita generasi penerus yang hidup di alam kemerdekaan harus melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan potensi masing-masing. Pelajar dengan belajar dan prestasi, ASN dengan memberikan pelayanan publik berkualitas, pemuda dengan membangun daerah sehingga semakin maju dan berkembang. Hingga bermuara pada kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat," kata bupati.

Pun dalam perayaan HUT Kemerdekaan RI, lanjut Bupati Eisti'anah, hendaknya tidak hanya diisi hal-hal yang bersifat pesta saja. Namun hendaknya bisa mengambil semangat para pahlawan menyatukan NKRI, walaupun dalam bentuk lomba-lomba.

Seperti contohnya Lomba Kampung Juara (LKJ), Lomba Desa, Lomba Kebersihan antar OPD, hingga lomba-lomba olahraga lainnya. Bupati Eisti'anah memberikan apresiasi, sebab tak hanya menumbuhkan persatuan, kesatuan dan gotong royong, namun mampu juga memberikan efek konstruktif.

"Seperti bergotong-royong membangun kampung sehingga terlepas dari kekumuhan, sebagaimana latarbelakang diadakannya LKJ. Juga menciptakan suasana bersih, rapi dan nyaman seperti dalam lomba kebersihan antar OPD, sehingga mampu meningkatkan kinerja pelayanan publik," pungkas bupati. Jati

 

Berita Terkini