Syahroedin ZP Prihatin Citra Negatif Lampung dan Pemotongan Hak Pol PP

Selasa, 18 April 2023 16:34
Keluarga Sjachroedin ZP dan para anggota Satpol PP Provinsi Lampung (Foto IG Sajchroedin ZP/Helo Indonesia)

LAMPUNG, HELOINDONESIA,COM -- Sjachroedin ZP (2004-2008 dan 2009-2014) sedih beredarnya citra negatif tentang Lampung. Dia juga prihatin hilangnya uang makan Satpol PP Pemprov Lampung pada tahun ini.

Gubernur Lampung dua periode itu mengungkapkan perasaannya saat berbagi tali asih dengan para anggota Satpol PP Provinsi Lampung di Aula Trisni, Bumi Kedaton Resort, Kelurahan Batuputu, Kota Bandarlampung, Senin (17/4/2023).

"Saat menjabat gubernur, saya sangat pantang memotong apalagi sampai menghilangkan hak anak buah. Malah,  anggota Satpol PP diberikan pendidikan dan diklat khusus di SPN dll," katanya disambut riuh-rendah tepuk tangan dan sorak semangat anggota Satpol PP.

Namun, entah kenapa, kata dia, di era kepemimpinan saat ini, ada pemangkasan anggaran uang makan anggota Satpol PP. "Di era saya, APBD Rp1 triliun masih bisa memberikan hak-hak mereka," ujar Sjachroedin ZP.

Katanya, di masanya jadi kepala daerah, Pemprov Lampung memberikan tambahan fasilitas berupa seragan, mobil patroli, sampai sepeda motor untuk menunjang kinerja Satpol PP Provinsi Lampung.

Diakhir sambutannya, Sjachroedin ZP meminta anggota Satpol PP Provinsi Lampung untuk bersabar dan terus menjaga kekompakan.

Saat pemberian tali asih kepada para anggota Satpol PP diwakili putra sulungnya, Rycko Menoza dan Handitya Narapati. (HBM)

Berita Terkini